Kanal

Temui Agen Bintang West Ham, Milan Bidik Trio Paraguay

Penulis: Nur Afifah
18 Des 2019, 14:45 WIB

Fabian Balbuena (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan telah menemui agen bintang West Ham United Fabian Balbuena, Augusto Paraja, untuk membahas peluang transfer trio Paraguay.

Belakangan ini marak beredar kabar bahwa Rossoneri tengah mengeksplor pasar untuk mencari bek tengah baru menyusul cedera tendon achilles yang dialami oleh Leo Duarte.

Menurut kabar dari Calcio Mercato, Senin (16/12) kemarin tidak hanya menjadi hari ulang tahun ke-120 klub, tetapi juga tentang peluang-peluang mereka untuk mercato musim dingin yang bakal kembali dibuka bulan depan.

Paraja, yang merupakan agen dari Gustavo Gomez, telah bertemu dengan petinggi Milan pada hari tersebut dengan dua pemain menjadi topik pembicaraan, yang pertama tentunya bek tengah The Hammers Balbuena.

Bintang 28 tahun tersebut telah mencatat sembilan penampilan di Liga Inggris musim ini, sementara rekan satu timnya di Paraguay Omar Aldereta juga menjadi nama yang disinggung.

Bek tengah FC Basel tersebut telah memainkan 28 pertandingan di semua kompetisi bersama klub Swiss musim ini meski usianya baru menginjak 22 tahun, dan pemberitaan tersebut mengklaim ia juga tengah dipantau oleh Juventus.

Di belakang layar, muncul pula pembahasan mengenai Blas Riveros, pemain bertahan asal Paraguay lainnya dari Basel.

Kendati demikian, Calcio Mercato menambahkan bahwa nama pertama dalam daftar target Il Diavolo Januari mendatang tetap bek muda Barcelona, Jean-Clair Todibo.

Artikel Tag: Fabian Balbuena, Omar Aldereta, Blas Riveros, West Ham United, FC Basel, AC Milan

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru