Kanal

Tekad Febriana/Amalia Jaga Momentum di Hong Kong Open 2024

Penulis: Yusuf Efendi
10 Sep 2024, 21:30 WIB

Febriana Dwipuji Kusuma-Amalia Cahaya Pratiwi/[Foto:PBSI]

Berita Badminton : Pasangan ganda putri Indonesia peringkat 12 dunia, Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi bertekad untuk meneruskan momentum kemenangannya di Taiwan Open Super 300 pekan lalu saat tampil di turnamen Hong Kong Open World Tour Super 500 pada tengah pekan ini.

Pekan lalu, Febriana/Amalia berhasil menjadi juara Taiwan Open 2024 saat di final mengalahkan kompatriotnya di Pelatnas Cipayung, Jesita Putri Miantoro / Febi Setianingrum.

Diakui, kemenangan di Taiwan Open tentunya meningkatkan kepercayaan diri Febriana/Amalia dan menjadi modal di turnamen yang lebih tinggi.

Namun, Hong Kong Open tentu akan sangat berbeda karena di sana ada banyak para pemain top dunia yang akan hadir meramaikan kompetisi di Coliseum Kwoolon.

"Alhamdulillah kami sangat senang dengan pencapaian juara di Taipei kemarin. Ini menjadi gelar kedua kami sepanjang tahun. Menjadi modal untuk ke depannya meraih yang lebih lagi," kata Tiwi melalui siaran pers Humas PP PBSI.

"Kami harus menjaga fokus dan istirahat harus cukup karena pertandingan beruntun dan ini sudah masuk minggu kedua. Sekaligus mempersiapkan mau bermain seperti apa nanti," Ana, menambahkan.

Menempati unggulan kedelapan, Febriana/Amalia akan mengawali kompetisi Hong Kong Open 2024 menghadapi wakil asal Malaysia, Go Pei Lee / Teoh Mei Xing di babak 32 besar.

Jika lolos, Febriana / Amalia akan bertemu dengan pemenang antara pasangan asal tuan rumah Hong Kong , Fan Ka Yan / Yau Mau Ying melawan Jacqueline Cheung / Catherine Choi di babak 16 besar.

"Kondisi lapangan cukup berangin tapi kami berusaha sebaik mungkin untuk menyesuaikan di waktu yang sempit ini. Lawan pastinya semakin tangguh di turnamen yang levelnya lebih tinggi jadi kami tidak boleh lengah dari awal," demikian Tiwi.

Artikel Tag: Febriana Dwipuji Kusuma, Amalia Cahaya Pratiwi, hong kong open 2024

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru