Kanal

Tampil Rapih, Los Angeles Lakers Benamkan Houston Rockets

Penulis: Viggo Tristan
01 Nov 2021, 13:12 WIB

Los Angeles Lakers buat Houston Rockets bertekuk lutut. (Gambar: Lakers Social Media)

Berita Basket NBA : Los Angeles Lakers mampu membekuk perlawanan Houston Rockets ketika bertanding di Staples Center, Minggu (31/10) waktu setempat. LeBron James dan kawan-kawan menang dengan skor akhir 95-85.

Pertandingan sendiri sejatinya dikuasai oleh Los Angeles Lakers sejak menit awal. Tim asuhan Frank Vogel ini relatif tidak pernah tertinggal dan sudah tancap gas sejak menit awal. Perlahan-lahan Lakers menjauh hingga akhirnya tidak tersentuh sama sekali. Saat wasit meniup peluit terakhirnya, Lakers menang dengan selisih 10 poin.

Kunci kemenangan Lakers pada pertandingan kali ini adalah Carmelo Anthony dan Russell Westbrook. Anthony yang turun dari lapis kedua lagi-lagi menunjukkan ketajamannya dalam mencetak angka. Ia melesakkan lima kali tembakan tiga angka dan mengakhiri laga dengan catatan 23 poin. Tidak mau ketinggalan dengan Anthony, Russell Westbrook juga tampil garang. Westbrook hampir mencetak triple-double dengan 20 poin, 8 rebound, dan 9 assist.

Berpindah ke kubu Houston Rockets, Eric Gordon dan Christian Wood jadi dua pemain yang perannya paling menonjol. Gordon mampu menjadi top skor meskipun turun dari bangku cadangan. Pemain berposisi shooting guard ini mampu mengantongi 17 poin. Sementara itu, Wood yang ditugaskan sebagai bigman utama oleh Stephen Silas mampu menorehkan 16 poin dan 13 rebound.

Kemenangan ini sekaligus menjadi yang nomor empat bagi Lakers. Mereka terus menunjukkan performa yang membaik seiring berjalannya waktu.

Artikel Tag: los Angeles lakers, Houston Rockets, Russell Westbrook

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru