Kanal

Steve Kerr Merasa Beruntung Bisa Latih LeBron di Olimpiade Paris 2024

Penulis: Viggo Tristan
13 Agu 2024, 06:58 WIB

Steve Kerr merasa beruntung bisa latih LeBron James. (Gambar: NBC Sports Bay Area)

Berita Basket NBA : Pelatih kepala Timnas Amerika Serikat yaitu Steve Kerr merasa beruntung dirinya pernah melatih pemain sekelas LeBron James di Olimpiade Paris 2024. LeBron adalah sosok pemain yang hebat meski usianya hampir menginjak 40 tahun.

Bagi pelatih-pelatih terbaik di dunia, bisa mengasuh LeBron James secara langsung adalah momen berharga yang tidak semua orang bisa mendapatkannya. Begitupun bagi Steve Kerr, ia merasa beruntung karena bisa melatih LeBron secara langsung di Olimpiade Paris 2024. Ia melihat sendiri bagaimana LeBron masih sangat berdedikasi terhadap olahraga basket meski usianya paling tua dalam tim. Ketika pertama kali datang ke pemusatan latihan sekalipun, LeBron terlihat sebagai pemain yang paling fit. LeBron sendiri kemudian tampil mendominasi selama turnamen hingga terpilih jadi MVP.

Menanggapi kehebatan LeBron itu, Kerr memberi pujian besar. Ia mengatakan bahwa momen melatih LeBron membuatnya jadi fans terhadap sang pemain.

"Sungguh suatu berkat bisa melatihnya setelah bertahun-tahun melawannya dan mencoba mencari cara untuk mengalahkannya. Untuk mengamatinya dari dekat, saya telah mengatakan ini beberapa minggu terakhir ini. Hanya untuk melihat pendekatannya, untuk melihat profesionalismenya, seberapa mudah dia dilatih. Lalu, tentu saja, seberapa berbakatnya dia dalam segala hal. Di setiap bagian permainan dia tampaknya telah menguasainya. Saya senang bisa melatihnya selama enam minggu terakhir ini. Saya penggemar LeBron seumur hidup," ucap Kerr saat diwawancara oleh media setempat.

Artikel Tag: Steve Kerr, LeBron james

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru