Kanal

Stefanos Tsitsipas Selamat Dari Amukan Hubert Hurkacz Di Rotterdam

Penulis: Dian Megane
05 Mar 2021, 10:33 WIB

Stefanos Tsitsipas bermain ekstra keras di babak kedua Rotterdam Open 2021

Berita Tenis: Harapan Stefanos Tsitsipas untuk memenangkan gelar turnamen ATP level 500 pertama dalam kariernya tetap terbuka usai mengalahkan Hubert Hurkacz di Rotterdam Open.

Petenis unggulan kedua membutuhkan waktu 2 jam 7 menit demi memetik kemenangan 6-4, 4-6,7-5 atas petenis berkebangsaan Polandia, Hurkacz. Berkat kemenangan tersebut, petenis berkebangsaan Yunani mencatatkan 8-1 pada musim ini.

“Saya bermain dengan benar-benar baik. Kami berdua bermain dengan level permainan tinggi dan tidak banyak memberikan peluang break point,” ungkap Tsitsipas.

“Ada beberapa servis impresif dari kedua sisi dan saya benar-benar lega bahwa saya berjuang keras menuju akhir pertandingan. Itu pertandingan yang cukup melelahkan, tetapi terbayar dengan baik.”

Dengan kemenangan kali ini, petenis peringkat 6 dunia semakin mendominasi head to head melawan Hurkacz dengan 6-1, tetapi pertandingan yang mereka lakoni tidak pernah berjalan berat sebelah. Lima pertemuan terakhir mereka harus diakhiri melalui set penentu.

“Hubert adalah kompetitor yang sangat tangguh. Kami bertanding sengit di pertemuan-pertemuan sebelumnya. Setiap kali saya memasuki lapangan, saya tahu apa yang saya harapkan. Ia pejuang dan tidak akan menyerah. Jadi, hal itu selalu membuatnya lawan yang sangat tangguh,” komentar Tsitsipas tentang Hurkacz.

Menantikan Tsitsipas di perempatfinal Rotterdam Open pekan ini adalah petenis berkebangsaan Rusia, Karen Khachanov. Sampai saat ini, petenis peringkat 6 dunia unggul 2-0 melawan petenis peringkat 21 dunia, Khachanov.

Di aksi lain, petenis berkebangsaan Kroasia, Borna Coric berhasil meloloskan diri ke perempatfinal kedua pada musim 2021 usai memetik kemenangan memukau 6-3, 6-2 atas petenis berkebangsaan Serbia, Dusan Lajovic yang bertanggung jawab atas kekalahan petenis unggulan pertama, Daniil Medvedev di babak pertama.

Petenis yang telah mengantongi dua gelar, Coric mematahkan servis Lajovic dalam empat kesempatan dan ia tidak menghadapi satu pun peluang break point pada laga babak kedua yang bertahan selama 72 menit.

Demi satu tempat di semifinal Rotterdam Open, petenis peringkat 26 dunia, Coric akan berduel melawan petenis peringkat 45 dunia, Kei Nishikori yang pekan ini telah mengalahkan dua petenis peringkat 30 besar, yakni Felix Auger Aliassime dan Alex De Minaur.

Artikel Tag: Tenis, Rotterdam Open, Stefanos Tsitsipas, Hubert Hurkacz, borna coric, Dusan Lajovic

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru