Stefano Beltrame Ungkapkan Alasan Angkat Kaki dari Persib
Berita Liga 1 Indonesia: Stefano Beltrame akhirnya buka suara soal keputusannya hengkang dari Persib. Alasan keluarga yang membuatnya tidak memperbaharui ikatan kerjasama dengan Maung Bandung musim depan.
Kontrak dengan durasi enam bulan disepakati pemain asal Italia tersebut bersama Maung Bandung di bursa transfer paruh musim 2023/2024. Setelah musim usai, dia disodorkan kontrak baru oleh manajemen klub.
Namun sang pemain memutuskan untuk tidak menjalin kesepakatan baru dan hijrah. Alasannya adalah dia ingin melanjutkan karir di Italia agar dekat dengan keluarga setelah lama merantau ke beberapa negara.
"Saya tidak memperpanjang kontrak karena setelah bertahun-tahun berada di luar negeri, saya ingin kembali dan bermain di sini (Italia). Ingin lebih dekat dengan keluarga saya dan menghabiskan lebih banyak waktu bersama mereka. Karena itu, ini bukan keputusan yang mudah untuk diambil, tapi keluarga adalah segalanya bagi saya," ujarnya melalui pesan singkat, Rabu (10/7).
Dalam beberapa tahun terakhir, Stefano membela tim dari Belanda, Bulgaria, Portugal dan Indonesia. Hal ini yang membuatnya rindu rumah dan ingin kembali berkostum klub asal Italia supaya bisa dekat dengan keluarga.
Namun dirinya belum memutuskan destinasi baru usai berpisah dengan Maung Bandung. Dia berhadap segera ada tawaran yang masuk dari klub Italia yang sang pemain bisa melanjutkan karir sebagai pemain.
"Saya belum tahu di mana saya akan bermain di musim depan, namun seperti yang saya katakan, saya harap dapat menemukan solusi di sini, di Italia, itu akan menjadi hal yang luar biasa bagi saya," jelasnya.
Meski tidak bertahan lama di Bandung, tapi Stefano punya kesan mendalam saat membela Persib. Dia bisa memberi kontribusi terbaik dan mendapatkan dukungan penuh Bobotoh hingga akhirnya meraih gelar juara di musim 2023/2024 lalu.
"Hanya enam bulan yang akan selalu saya kenang, ini merupakan perjalanan yang luar biasa bersama Persib. Memenangkan gelar juara jadi sebuah pencapaian yang luar biasa, saya sangat senang dan bangga bisa jadi bagian dari sejarah. Mengenakan jersey Persib tentu luar biasa, tak ada kata yang bisa menggambarkannya. Klub terbesar di Indonesia," ujarnya.
Ucapan terima kasih pun diutarakan sang pemain pada suporter. Karena Bobotoh selalu memberikan dukungan positif baginya selama menjadi bagian dari tim dan meraih sukses di akhir musim lalu. Kesan positif ia dapatkan selama membela Maung Bandung.
"Kepada bobotoh saya ingin mengucapkan terima kasih, grazie, dari hati saya karena mereka menunjukkan rasa hormat yang besar kepada saya dan mereka sangat luar biasa kepada saya. Saya akan selalu menyimpan mereka di hati saya," tukasnya.
Artikel Tag: Stefano Beltrame, Persib