Kanal

Sofia Kenin Lalui Laga Pertama Di Osaka Tanpa Basa-Basi

Penulis: Dian Megane
22 Okt 2024, 21:43 WIB

Sofia Kenin [image: twitter/OgreTurtle]

Berita Tenis: Sofia Kenin memperpanjang rekor sempurna melawan Wang Xinyu usai memenangkan pertemuan mereka di babak pertama Pan Pacific Open, Tokyo musim 2024 dengan 6-1, 6-4.

Berkat kemenangan tersebut, petenis berusia 25 tahun, yang memenangkan Australian Open musim 2020 dan menjadi runner up French Open pada musim yang sama, mengklaim kemenangan keempat secara beruntun atas Wang setelah ia memenangkan pertemuan mereka di Wimbledon musim 2021 dan 2023 serta di Auckland musim ini.

Usai memenangkan gelar Australian Open, petenis AS mencapai peringkat tertinggi dalam kariernya sampai saat ini, peringkat 4 dunia, tetapi serangkaian cedera selama beberapa musim terakhir membuat peringkatnya merosot sampai saat ini ia menghuni peringkat 155 dunia. Ia juga harus mundur dari US Open musim 2021 karena COVID-19.

Di sepanjang pertandingan, Kenin tampil memukau setelah ia memenangkan 83 persen poin dari servis pertamanya dan 80 persen poin dari servis keduanya, sedangkan Wang memenangkan 60 persen poin dari servis pertamanya dan 45 persen poin dari servis keduanya.

Selain itu, petenis AS mampu memanfaatkan tiga dari delapan peluang break point yang ia ciptakan sambil mengamankan satu-satunya peluang break point yang ia hadapi.

Demi satu tempat di perempatfinal Pan Pacific Open, Kenin akan menantang petenis berkebangsaan Denmark, Clara Tauson yang juga tampil memukau ketika menumbangkan petenis tuan rumah, Nao Hibino dengan 6-2, 6-3.

Di bagian undian pertandingan yang sama, rekan senegara Kenin, McCartney Kessler mengalahkan petenis berkebangsaan Italia, Elisabetta Cocciaretto dengan 6-3, 6-3 dan membukukan laga babak kedua melawan petenis unggulan ketiga, Daria Kasatkina yang pekan lalu menjadi juara Ningbo Open.

Di laga yang mempertemukan dua petenis tuan rumah, Sayaka Ishii tampil tanpa ampun ketika membantai Sara Saito dengan hasil telak 6-1, 6-1. Di babak kedua, ia akan bertemu petenis berkebangsaan Turki, Zeynep Sonmez.

Sementara dua petenis tuan rumah lain, Kyouka Okamura dan Moyuka Uchijima juga menjejakkan kaki di babak kedua Pan Pacific Open.

Okamura mengalahkan petenis AS, Hailey Baptiste dengan 7-6, 6-3 dan akan menjadi lawan petenis unggulan kesembilan, Katie Boulter, sedangkan Uchijima akan menantang petenis unggulan pertama, Zheng Qinwen setelah ia berjuang habis-habisan demi menumbangkan petenis berkebangsaan Inggris, Mika Stojsavljevic dengan 6-4, 6-7, 7-6.

Artikel Tag: Tenis, Pan Pacific Open, Sofia Kenin, Wang Xinyu

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru