Smith Rowe Ingin Ikuti Jejak Dennis Bergkamp dan Mesut Ozil di Arsenal
Berita Liga Inggris: Emile Smith Rowe menguraikan ambisinya untuk meniru legenda Arsenal pemilik nomor punggung 10, Dennis Bergkamp dan Mesut Ozil, setelah menandatangani kontrak jangka panjang baru di Emirates Stadium.
Pemain berusia 20 tahun itu menjadi incaran Aston Villa setelah tampil mengesankan musim lalu dan klub tersebut bahkan telah melayangkan dua tawaran, tetapi sang playmaker mengakhiri spekulasi seputar masa depannya dengan menandatangani kontrak baru dengan The Gunners.
Smith Rowe juga telah mendapatkan seragam dengan nomor punggung10 yang didambakan setelah setuju untuk tetap bersama Arsenal hingga 2026, dan dia sekarang ingin mengikuti jejak dua idolanya.
Pemain asal Inggris itu tumbuh dengan menyaksikan Bergkamp selama era keemasan Meriam London, kemudian menyaksikan bakat kreatif unik Ozil secara langsung di dekatnya, dan dia mengatakan ingin membuat dampak serupa bagi klub di tahun-tahun mendatang.
"Semua orang tahu bahwa nomor 10 adalah seragam besar dan itu pasti posisi yang besar juga. Jadi jujur saja, saya tidak sabar untuk segera masuk ke lapangan," kata Smith Rowe kepada situs resmi Arsenal.
"Ini benar-benar istimewa - saya tidak bisa menjelaskan perasaan ketika saya mengetahuinya. Saya tidak punya kata-kata untuk menjelaskannya sekarang! Tapi ya, saya sangat senang.
"Legenda yang telah bermain di sini dan telah mengenakan seragam itu... itu terlalu berlebihan sekarang, tetapi saya yakin saya akan tenang setelah beberapa saat!
"Ketika saya masih muda saya biasa menonton Dennis Bergkamp, dan ketika saya berada di akademi Mesut Ozil juga ada di sini, dan mendapatkan kesempatan untuk berlatih dengannya dan bermain dengannya juga tidak dapat dipercaya. Saya hanya ingin terus bekerja keras dan mudah-mudahan, saya bisa bermain seperti mereka dan meniru apa yang telah mereka lakukan."
Bergkamp memenangkan 10 trofi di Arsenal antara 1995 dan 2006, termasuk tiga gelar Premier League dan empat Piala FA, sementara juga mencetak 111 gol dan memberikan 93 assist.
Sementara itu, Ozil menghabiskan delapan tahun di London utara sebelum meninggalkan klub awal tahun ini untuk bergabung dengan Fenerbahce. Dia memenangkan empat Piala FA, memberikan 44 gol dan 77 assist dalam 254 pertandingan.
Artikel Tag: Emile Smith-Rowe, Dennis Bergkamp, Mesut Ozil, Arsenal