Kanal

Singkirkan Unggulan 7 Tuan Rumah, Praveen/Melati ke 16 Besar China Open 2023

Penulis: Yusuf Efendi
05 Sep 2023, 20:30 WIB

Praveen Jordan-Melati Daeva Oktavianti/[Foto:PBSI]

Berita Badminton : Pasangan ganda campuran profesional Indonesia asal PB Djarum, Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti sukses mengamankan tempat di babak 16 besar turnamen bergengsi China Open World Tour Super 1000 setelah secara mengejutkan berhasil menumbangkan unggulan ketujuh asal tuan rumah, Jiang Zhen Bang / Wei Ya Xin .

Dalam pertandingan babak 32 besar China Open 2023 yang berlangsung di Changzhou Olympic Sports Center Gymnasium, Selasa, pasangan Praveen/Melati berhasil menundukkan Jiang/Wei lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 21-16, 12-21 dan 21-16.

Kemenangan ini jadi pembalasan yang manis bagi Praveen/Melati setelah kalah dari lawan yang sama di babak 16 besar turnamen Malaysia Masters World Tour Super 500 lalu dengan 21-16, 12-21 dan 14-21 .

"Kami kalah di Malaysia Masters lalu dengan rubber game, jadi kami belajar banyak dari pertandingan itu. Hari ini kami sudah lebih mempersiapkan lawan mereka, pelajari pola permainan dari jauh-jauh hari," ujar Praveen kepada tim Humas PBSI (5/9).

Lolos ke babak 16 besar China Open 2023, Praveen/Melati akan berjumpa dengan pasangan profesional asal Malaysia, Tan Kian Meng / Lai Pei Jing yang di laga sebelumnya berhasil menyingkirkan rekan senegaranya, Goh Soon Huat / Shevon Lai Jemie dua game langsung dengan skor 25-23 dan 21-15.

Praveen / Melati jadi wakil ganda campuran Indonesia ketiga yang lolos ke babak 16 besar China Open 2023 setelah Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari dan Dejan Ferdinansyah / Gloria Emmanuelle Widjaja.

Rinov/Mentari berhasil mengalahkan wakil Taiwan, Chang ko Chi / Lee Chih Chen dengan susah payah 21-19, 16-21 dan 21-19, sementara Dejan/Gloria menang mudah atas wakil Taiwan lainnya, Yang Po Hsuan / Hu Ling Fang dengan 21-16 dan 21-14.

Artikel Tag: Praveen Jordan, Melati Daeva Oktavianti, China Open 2023

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru