Simeone Siap Turunkan Dua Punggawa Muda Atletico Madrid Kontra Celta Vigo
Berita Liga Spanyol: Diego Godin diragukan saat Atletico Madrid menghadapi Celta Vigo dan sesi latihan yang berlangsung Kamis lalu memberikan kesempatan pada Diego Simeone untuk melakukan eksperimen dengan menduetkan dua punggawa muda, Nehuen Perez dengan Francisco Montero di lini pertahanan.
Bagi Nehuen Perez ini merupakan penampilan pertamanya jika memang nantinya akan diturunkan oleh Simeone saat menjamu Celta Vigo di Wanda Metropolitano pada Sabtu (13/04) malam waktu setempat.
Defender 18 tahun tersebut bergabung dengan skuat Atleti setelah mengikuti kejuaraan Amerika Selatan U-20 pada 27 Februari lalu. Sejak saat itu hanya duduk di bangku cadangan saat melawan Alaves. Sementara itu bagi Francisco Montero ini bukan kali pertama tampil bersama Los Rojiblancos, ia pernah dimainkan di awal musim lalu. Akan tetapi tidak pernah dipanggil setelahnya.
Sementara Jose Maria Gimenez, Thomas Partey dan Diego Costa dipastikan akan absen karena sedang menjalani skorsing dan pelatih asal Argentina tersebut akan memasangkan Angel Correa dengan Antoine Griezmann sebagai ujung tombak Los Rojiblancos.
Simeone lebih memilih untuk memasang Correa dibandingkan Nikola Kalinic, Correa telah tampil di lini serang sebanyak empat kali dan mencetak satu gol, sedangkan Kalinic yang melakoni musim pertamanya bersama Atleti kurang mendapatkan kesempatan untuk dijadikan starter oleh Simeone.
Jan Oblak akan tetap mengisi posisi penjaga gawang, sementara Juanfran dan Filipe Luis sebagai full bek, lini tengah Atletico Madrid akan dihuni Vitolo, Koke, Rodri, dan Saul.
Artikel Tag: Atletico Madrid, Diego Simeone, Nehuen Perez, Francisco Montero