Simeone Enggan Bahas Perburuan Gelar Juara La Liga Jelang Derby Madrid
Berita Liga Spanyol: Diego Simeone enggan membahas perburuan gelar juara La Liga menjelang pertandingan akbar Atletico Madrid melawan rival sekota, Real Madrid yang akan berlangsung pada Minggu (07/03) malam WIB di Estadio Wanda Metropolitano. Meski hingga sejauh ini timnya masih memuncaki klasemen dengan keunggulan tiga poin dari Barcelona di peringkat dua.
Simeone menyadari bahwa masih banyak pertandingan yang harus dilalui sehingga ia masih enggan membahas mengenai perburuan gelar juara La Liga, meski Atletico Madrid unggul tiga poin di puncak klasemen dengan masih mengantongi satu pertandingan belum dimainkan.
Los Rojiblancos akan menjamu Real Madrid di Wanda Metropolitano pada Minggu malam WIB akan tetapi pelatih asal Argentina tersebut menegaskan bahwa pertandingan ini masih sama dengan pertandingan lainnya meski sebuah derby.
“Perburuan gelar juara musim ini sangat indah,”ujar Simeone dalam temu wartawan pada Sabtu kemarin seperti dikutip Marca.
“Besok (Minggu malam WIB) dua tim yang sedang memperjuangkan hal yang sama akan saling berhadapan, ini tiga poin yang diperebutkan pastinya, masih banyak pertandingan yang masih harus dimainkan.”
Di kesempatan yang sama EL Cholo diberi pertanyaan tentang Joao Felix dan Angel Correa karena akhir-akhir ini hanya salah satu di antara keduanya yang diberikan kesempatan, sang pelatih menjawab mengenai kualitas apa yang diberikan oleh keduanya dalam tim.
“Jelas bahwa mereka memiliki karakteristik yang berbeda,”jelasnya.
“Setiap pemain memberikan kami hal-hal tertentu, Correa lebih banyak berpartisipasi dalam kinerja tim dan Joao memiliki sesuatu yang tidak dimiliki oleh mereka yang akan bermain besok.
“Dalam hal jumlah, Joao lebih baik, mereka berdua akan dimainkan, satu akan menjadi starter dan yang lain mungkin harus menunggu namun mereka akan bermain.”
Atletico kini memimpin klasemen jika memenangkan derby Madrid ini akankah menyingkirkan Real Madrid dari perburuan gelar juara?
“Beberepa pertandingan lalu kita membahas perburuan gelar dengan Madrid dan Barcelona yang nampak telah mati dan terkubur, dan lihat di mana mereka sekarang,”ujarnya.
“Kami menyadari betapa sulit perburuan gelar juara itu sebenarnya.”
Artikel Tag: Simeone, Atletico Madrid, Real Madrid