Sikat Taiwan, Ester Nurumi Melesat ke Final Australia Open 2024
Berita Badminton : Bintang bulu tangkis Indonesia yang tengah naik daun, Ester Nurumi Tri Wardoyo sukses melangkah ke partai puncak turnamen Australia Open World Tour Super 500 berkat kemenangan atas pemain senior asal Taiwan, Pai Yu Po .
Ester Nurumi hanya membutuhkan waktu dua game saja untuk bisa mengalahkan Pai Yu Po dengan skor yang cukup mudah 21-15 dan 21-16, dalam pertandingan yang berlangsung di Quaycentre Stadium, Sydney Australia pada Sabtu (15/6) siang waktu setempat .
Kemenangan ini berhasil membawa Ester ke final untuk pertama kalinya musim ini, sekaligus final pertamanya di BWF World Tour Super 500 sepanjang karirnya .
Selanjutnya di babak final Australia Open 2024 pada Minggu (16/6), Ester Nurumi akan berjumpa dengan unggulan kedua asal Jepang, Aya Ohori .
Peraih medali perunggu Asian Games 2023 asal Jepang, Aya Ohori sukses melangkah ke final pertamanya musim ini setelah di babak empat besar tak harus berkeringat lebih banyak setelah sang lawan asal Taiwan, Sung Shuo Yun memutuskan mundur di game kedua karena cedera dan harus memberikan kemenangan untuk Aya Ohori dengan kedudukan 21-4 dan 11-8 .
Ester Nurumi harus ekstra waspada menghadapi Aya Ohori, karena pemain Jepang sangat berpengalaman di level internasional dan merupakan wakil Negara Sakura di sektor tunggal putri di kejuaraan akbar Olimpiade Paris 2024 mendatang bersama dengan juara dunia dua kali, Akane Yamaguchi .
Dengan melangkah ke final Australia Open 2024, Ester akan mencapai ranking tertinggi dalam karirnya di peringkat 25 dunia. Jika juara, adik kandung Chico Wardoyo itu akan naik ke posisi 24 dunia .
Artikel Tag: Ester Nurumi Tri Wardoyo, Pai Yu Po, Australia Open 2024