Senang Timnas Italia Bangkit, Dino Zoff Ingatkan Tragedi Piala Dunia
Berita Liga Italia: Legenda Italia, Dino Zoff gembira dengan performa Italia UEFA Nations League. Namun dia juga memperingatkan Luciano Spalletti tentang tragedi Piala Dunia.
Timnas Italia sedang mengalami fase kebangkitan. Hal ini dimulai sejak mereka gagal total di ajang EURO 2024 di Jerman, dimana mereka hanya berhasil lolos ke babak 16 besar, sebelum akhirnya dihentikan Swiss dengan skor 2-0.
Ironisnya, mereka datang ke ajang tersebut sebagai juara bertahan di ajang EURO 2020, meski mereka gagal bermain di Piala Dunia.
Dalam sesi wawancara bersama Tuttosport, legenda Italia, Dino Zoff bicara tentang potensi kebangkitan Timnas Italia di tangan Luciano Spalletti, setelah di dua pertandingan UEFA Nations League, melawan Timnas Prancis dan Israel.
“Awal baru setelah Euro sangat menggembirakan. Saya melihat perubahan drastis, terutama secara taktis. Mereka lebih waspada dan lebih solid.” ujar Zoff, yang juga masuk dalam kontingen Italia pemenang Piala Dunia 1982.
“Tanda-tanda awal menjanjikan, tetapi kami harus terus berada di jalur ini. Kegagalan lain di perebutan [kualifikasi] Piala Dunia tidak diragukan lagi akan menjadi tragedi.”
Zoff adalah mantan penjaga gawang dan pelatih Timnas Italia. Sebagai pemain sepak bola, ia memenangkan Piala Dunia 1982, dan sejumlah gelar lainnya bersama klub, mulai dari scudetto hingga Liga Champions.
Sebagai pelatih, ia memimpin Azzurri ke Final Euro 2000, di mana La Nazionale kalah dari Prancis di perpanjangan waktu.
Artikel Tag: Dino Zoff