Selama di Man United, Dean Henderson Mengaku Tak Bahagia
Berita Sepakbola: Kiper Nottingham Forest, Dean Henderson, mengakui bahwa dirinya selama dua musim di Manchester United merasa tidak bahagia. Kenapa?
Usai tampil gemilang selama dua tahun menjalani masa peminjaman di Sheffield United, Dean Henderson pada musim 2020/21 memutuskan untuk kembali ke Manchester United. Saat itu Henderson sepat digadang-gadang sebagai kiper masa depan Setan Merah.
Pada musim pertamanya, Henderson masih kesulitan untuk menggeser posisi David de Gea. Namun pada paruh kedua musim dia mampu menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Setan Merah. Pada musim 2021/22, Henderson sempat diklaim akan menjadi pilihan utama MU. Namun setelah terpapar Covid-19, sang pemain kesulitan untuk mendapatkan menit bermain terlebih De Gea mampu menunjukkan penampilan yang mengesankan. Alhasil, sepanjang musim lalu dia hanya mampu mencatatkan tiga penampilan di semua kompetisi.
Tak mau kecewa untuk ketiga kalinya, pada musim panas tahun ini Henderson memutuskan untuk menjalani masa peminjaman di Nottingham Forest selama satu musim. Tujuannya tak lain adalah mendapatkan menit bermain yang cukup guna menjaga peluang mendapatkan panggilan dari timnas Inggris yang akan tampil di Piala Dunia 2022 di Qatar pada akhir tahun ini.
Belakangan, Henderson mengakui bahwa dirinya selama dua musim terakhir tak bahagia di Man United. Namun dirinya memilih untuk bungkam dan tak berkomentar apa pun kepada media.
"Anda mungkin telah memperhatikan bahwa selam dua tahun terakhir saya jarang sekali melakukan wawancara. Terbukti bukan?" ujar Henderson kepada talkSPORT.
"Saya hanya mencoba untuk menjaga diri sendiri. Saya memilih untuk bersikap lunak di mana saya tak perlu mengatakan semua hal. Saya hanya ingin pergi dan akhirnya saya bisa melakukannya."
"Tidak ada masalah dengan kepercayaan diri. Anda harus percaya pada diri sendiri terlebih di atas lapangan Anda akan menempati posisi tersulit dalam permainan. Jadi Anda harus bisa percaya pada diri sendiri."
"Mungkin saat usia saya masih muda, saya kerap mengatakan hal yang tak perlu ketika diwawancara dan itu mungkin terlalu berlebihan. Tapi semuanya bagian dari pembelajaran," pungkasnya.
Artikel Tag: dean henderson, Manchester United, Nottingham Forrest