Sean Dyche Akui Everton Masih Punya Peluang Kehilangan Jarrad Branthwaite
Berita Transfer: Manajer Everton, Sean Dyche, mengakui bahwa the Toffees masih memiliki peluang untuk kehilangan Jarrad Branthwaite sebelum bursa transfer musim panas ditutup.
Bukan rahasia lagi bahwa dalam beberapa bulan terakhir, Jarrad Branthwaite kerap dihubungkan dengan kabar ketertarikan dari Manchester United. Bahkan, the Red Devils diwartakan telah mengajukan dua kali tawaran namun semuanya ditolak mentah-mentah oleh tim asal Merseyside tersebut. Everton diwartakan membanderol Branthwaite dengan harag 80 juta poundsterling dan nilai yang ditawarkan oleh Setan Merah masih jauh dari angka yang mereka inginkan.
Belakangan, Sean Dyche memberikan komentar terkait nasib Branthwaite di Goodison Park. Dyche mengakui bahwa ia ingin mempertahankan Branthwaite sebagai upaya ia dan klub untuk membuat the Tofees tetap kompetitif. Namun, jika ada tawaran yang sesuai sebelum bursa transfer ditutup, Dyche mengakui bahwa ia tak bisa berbuat banyak karena klub juga membutuhkan dana segar untuk menyeimbangkan neraca keuangan.
“Saya yakin bahwa klub akan melakukan yang terbaik yang mereka bisa untuk memastikan kami tetap kompetitif. Namun, di sisi lain, klub juga memiliki gambaran di luar sana yang cukup jelas dan itu bukan sesuatu yang bisa saya kendalikan," ujar Dyche seperti dilansir dari Tribal Football.
“Mereka perlu menyeimbangkan keuangan dengan lebih baik, kami telah melakukan banyak pekerjaan untuk itu sejak saya berada di sini, dan Kev (Thelwell) jelas termasuk di dalamnya, di sisi permainan untuk membawa uang masuk dan menurunkan tagihan gaji."
“Kami telah melakukan pekerjaan yang cukup baik, saya akan mengatakan itu, tetapi gambaran yang lebih besar dari klub ini tergantung pada uang yang dibutuhkan pada waktu tertentu.”
Artikel Tag: Jarrad Branthwaite, Everton, Sean Dyche, Manchester United