Kanal

Schalke Ajukan Pinjaman Untuk Lorenzo Pirola. Inter Langsung Menolaknya

Penulis: Uphit Kratos
12 Jul 2021, 20:00 WIB

Lorenzo Pirola/ sempreinter.com

Berita Liga Italia: Schalke ajukan proposal pinjaman untuk bek Inter Milan, Lorenzo Pirola. Klub asal Jerman tersebut siap membayar 1 juta Euro sebagai uang pinjaman.

Menurut outlet berita Italia, L'Interista, Schalke telah mengajukan proposal pinjaman untuk bek muda Inter Milan, Lorenzo Pirola. Tidak hanya itu, klub asal Jerman tersebut siap membayar 1 juta Euro sebagai uang pinjaman.

Dalam proposal tersebut, Schalke menyertakan klausul kewajiban membeli secara permanen sebesar 5 juta Euro. Dengan kata lain, pemain 19 tahun dinilai dengan harga 6 juta Euro.

Namun pihak Nerazzurri dilaporkan langsung menolak proposal tersebut. Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi memasukkan Pirola sebagai daftar pemain yang akan dievaluasi selama program latihan pramusim.

Tidak hanya itu, proposal yang diajukan Schalke pun tidak lebih baik dari tawaran yang diajukan AC Monza. Klub berjuluk Brianzoli Biancorossi tersebut mengajukan pinjaman dengan kewajiban membeli secara permanen sebesar 7 juta Euro.

Berbeda dengan Schalke, Monza menyertakan syarat lainnya, klausul tersebut akan berlaku jika mereka promosi ke Serie A di musim depan. Selain Monza dan Schalke, Pirola dilaporkan diinginkan oleh beberapa klub lainnya, termasuk Venesia, Sassuolo hingga parma.

Inter sebenarnya memasukkan Pirola ke dalam daftar pemain yang boleh meninggalkan Giuseppe Meazza di musim panas ini. Namun belakangan sikap tersebut berubah karena pelatih Simone Inzaghi ingin melihat lebih jauh penampilan Pirola di tim utama.

Artikel Tag: Lorenzo Pirola, schalke, Inter Milan

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru