Satria Muda Lanjutkan Tren Kemenangan dengan Libas Hangtuah
Berita Basket IBL: Satria Muda Pertamina Jakarta kembali mengulang sukses dengan mengalahkan Amartha Hangtuah. SM melumpuhkan rival sekotanya tersebut dengan skor 107-86.
Sebagai tim tamu, Satria Muda tampil lebih agresif. Mereka memulai dominasinya setelah laga berjalan dua menit. Dimulai dari dua free throw Reynaldo Garcia Zamora, Satria Muda berbalik unggul 6-5. Sejak saat itu, hingga pertandingan berakhir, SM tidak pernah menoleh ke belakang. Sebelum memastikan kemenangan ketiga berturut-turut, SM sempat memimpin dengan margin 29 angka dari Hangtuah.
Dalam lembar statistik, tercatat bahwa semua pemain SM dalam roster kali ini menyumbang poin. Dipimpin oleh Jarred Shaw dengan kontribusi 22 poin dan 14 rebound. Namun yang paling menarik adalah dampak kehadiran Reynaldo Garcia Zamora di tim ini. Dia benar-benar mengubah SM sebagai pengatur serangan. Zamora mencetak 17 poin dan 11 assist dalam kemenangan kali ini.
Dua pemain lainnya juga menyelesaikan laga dengan double digit points, yaitu Mycheal Henry (12 poin) dan Abraham Damar Grahita (14 poin). Abraham memasukkan empat three point dari enam percobaan. SM menunjukkan dominasi di rebound, dengan perbandingan 52-31. Mereka meraih 20 offensive rebound yang dikonversi jadi 16 second chance points.
Sementara points in the paint Satria Muda juga cukup tinggi dengan 42 poin. Dari tim Hangtuah, Michael Kolawole mencetak 26 poin dengan field goals 10-dari-20 attempt. Thomas De Thaey yang menjalani laga debutnya di IBL sebagai pengganti Ronald Delph, mencetak 21 poin dan 11 rebound. Sementara Zoran Talley Jr. menyumbang 13 poin, 11 assist, dan lima rebound. Namun ketiganya belum bisa menyelamatkan Hangtuah dari himpitan SM.
Seperti yang dijelaskan di awal bahwa Satria Muda meraih tiga kemenangan beruntun setelah melumpuhkan Hangtuah malam ini. Rekor mereka menjadi 12-7, dan merangkak naik ke papan atas klasemen. Sedangkan Hangtuah terpaksa menelan kekalahan keenam berturut-turut. Sehingga membuat peluang Hangtuah ke playoffs semakin kecil. Mereka harus bisa memaksimalkan setiap pertandingan di bulan Juni nanti
Artikel Tag: Satria Muda Pertamina Jakarta, Amartha Hangtuah, IBL