Sahin Frustrasi Dengan Penampilan Dortmund di Babak Pertama vs Union Berlin
Berita Liga Jerman: Nuri Sahin mengaku frustrasi dengan penampilan Borussia Dortmund di babak pertama laga melawan Union Berlin pada Sabtu (5/10).
Borussia Dortmund harus pulang dengan tangan hampa usai dikalahkan 1-2 oleh Union Berlin saat bertandang ke Stadion An der Alten Försterei di pekan keenam Bundesliga. Tuan rumah unggul 2-0 di babak pertama sebelum Die Borussen memperkecil ketertinggalan lewat gol Julian Ryerson di babak kedua. Namun BVB tidak mampu menambah gol lagi dan skor 2-1 bertahan untuk kemenangan tuan rumah.
Berbicara usai pertandingan, Nuri Sahin menyoroti penampilan timnya di babak pertama yang membuatnya frustrasi.
“Sangat penting untuk meraih hasil sebelum jeda internasional. Sangat membuat saya frustrasi karena kami memainkan babak pertama seperti itu. Sangatlah manusiawi jika Anda tidak menampilkan performa terbaik setiap tiga hari sekali. Namun, untuk menjadi tim papan atas, Anda harus meraih hasil setiap tiga hari sekali. Kami masih belum berhasil melakukan hal tersebut di laga tandang," kata Sahin.
"Berdasarkan babak pertama, bisa dikatakan bahwa ini adalah kemenangan yang layak. Kami sama sekali tidak masuk ke dalam permainan dan kebobolan dua gol yang mengerikan. Babak kedua jauh lebih baik dari kami, kami memiliki banyak penguasaan bola di daerah pertahanan lawan dan membuat Berlin bertahan,” imbuhnya.
Dengan hasil ini, Dortmund melanjutkan rekor tanpa kemenangan di laga tandang musim ini. Berbanding terbalik dengan tiga kemenangan di laga kandang, Die Borussen mencatatkan satu hasil imbang dan dua kekalahan di laga tandang. Rekor tersebut tentunya harus segera dihentikan jika mereka ingin bersaing memerebutkan gelar juara musim ini atau bahkan finis di empat besar Bundesliga.
Artikel Tag: Nuri Sahin, Borussia Dortmund, union berlin