Sabar/Reza Kembali Berharap Bisa Kejutkan Liang/Wang di China Masters 2024
Berita Badminton Indonesia : Pebulutangkis ganda putra Indonesia yaitu Sabar/Reza meraih kemenangan penting di babak 32 besar China Masters 2024 lawan Ahsan/Hendra. Kemenangan itu membawa Sabar/Reza untuk bertemu Liang/Wang di babak 16 besar.
Berhadapan dengan sesama pasangan Indonesia yang lebih senior, Sabar/Reza menunjukkan performa yang cukup baik dan minim kesalahan. Berkat performa rapih itu, Sabar/Reza berhasil meraih kemenangan straight game dengan skor akhir 21-16, 21-17. Menanggapi kemenangan yang tidak terlalu sulit tersebut, Sabar/Reza tentu merasa senang karena bisa melaju ke babak 16 besar China Masters 2024. Untuk babak 16 besar, Sabar/Reza sendiri akan berhadapan dengan Liang/Wang selaku unggulan pertama dan andalan dari tuan rumah.
Sabar Karyaman Gutama mengatakan bahwa ia dan Reza berusaha keras untuk bisa memberi kejutan. Ia tahu bahwa Liang/Wang adalah lawan yang hebat, tetapi Sabar/Reza tidak mau menyerah sebelum berperang.
"Kami senang hari ini berjalan dengan baik, bisa menang tapi memang disayangkan harus langsung bertemu The Daddies di babak awal. Di luar itu, kami bersyukur bisa bertemu mereka di akhir-akhir mereka tampil di level internasional, suatu kebanggaan bisa berbagi lapangan dengan legenda seperti Ahsan/Hendra," ucap Sabar Karyaman Gutama saat diwawancara oleh media setempat.
"Besok kemungkinan bertemu unggulan tuan rumah, unggulan pertama juga (Liang Wei Keng/Wang Chang). Mudah-mudahan kami bisa mengejutkan Liang/Wang di rumahnya," tukasnya sekali lagi.
Artikel Tag: China Masters 2024, Sabar Karyaman Gutama