Kanal

Romelu Lukaku: Saya Berharap Bisa Menemukan Gairah Lagi Untuk Belgia

Penulis: Uphit Kratos
19 Okt 2024, 00:15 WIB

Romelu Lukaku

Berita Liga Italia: Bintang Napoli, Romelu Lukaku ungkap alasan sebenarnya menolak panggilan Timnas Belgia di FIFA Match Day bulan Oktober kemarin saat menghadapi Italia.

Mantan striker Chelsea, Inter Milan, Everton, Man United dan AS Roma tersebut memutuskan untuk bergabung dengan Napoli dengan status transfer permanen di musim panas lalu dengan harga 30 juta Euro.

Dia bersatu kembali dengan mantan pelatihnya saat berada di Inter, Antonio Conte yang juga baru datang ke Estadio Diego Armando Maradona di awal musim kemarin.

Dalam sesi wawancara dengan podcast Friends of Sports, Romelu Lukaku bicara bicara tentang alasannya tidak bermain untuk Timnas Belgia di FIFA Match Day bulan Oktober kemarin untuk fokus pada persiapan fisik bersama Napoli.

"Saya berharap dapat menemukan kembali gairah saya untuk Timnas Belgia. Langkah selanjutnya adalah Piala Dunia dalam dua tahun, yang kini terasa begitu jauh," kata Lukaku seperti dikutip Sky Sport Italia .

“Saya benar-benar ingin kembali ke tim nasional dengan perasaan yang baik dan mengambil peran kepemimpinan, tetapi Anda tidak dapat mengharapkan saya untuk bahagia jika kami tidak menang.”

“Itulah satu-satunya hal yang kurang dimiliki oleh tim pemain muda ini. Mereka telah menempuh perjalanan panjang tetapi masih dapat berbuat lebih banyak lagi dalam hal mentalitas pemenang. Itulah yang dapat saya ajarkan kepada mereka.”

Belgia sendiri berhasil menahan imbang Italia 2-2 di Stadio Olimpico minggu lalu, dimana dalam laga tersebut tim Azzurri menyia-nyiakan keunggulan dua gol setelah kartu merah langsung kepada Lorenzo Pellegrini sebelum turun minum.

Artikel Tag: Romelu Lukaku

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru