Kanal

Roger Federer Dan Belinda Bencic Antarkan Swiss Menangkan Hopman Cup

Penulis: Dian Megane
06 Jan 2018, 22:18 WIB

Roger Federer dan Belinda Bencic bawa pulang trofi Hopman Cup

Berita Tenis: Swiss menjadi juara dari ajang Hopman Cup untuk kali ketiga setelah Roger Federer dan Belinda Bencic menyatukan kekuatan untuk mengalahkan tim Jerman, Alexander Zverev dan Angelique Kerber dengan 4-3, 4-2 di nomor ganda campuran.

Federer yang memenangkan gelar Hopman Cup bersama Martina Hingis pada tahun 2001, memenangkan keempat pertandingan nomor tunggalnya dan Bencic membantunya untuk tetap tak terkalahkan di nomor ganda campuran.

“Setelah sekian lama, saya tidak percaya saya berada di sini lagi,” seru Federer. “Ini benar-benar menakjubkan. Saya sangat senang bisa memenangkan Hopman Cup lagi dengan Belinda. Sungguh menyenangkan berpasangan denganmu di sepanjang pekan ini, kerja bagus.”

Sebelum melakoni nomor ganda campuran, Federer menyisihkan Zverev dengan 6-7, 6-0, 6-2 untuk mengawali partai final Hopman Cup yang menegangkan. Kedudukan kemudian menjadi imbang setelah Kerber mampu memetik kemenangan 6-4, 6-1 atas Bencic.

“Saya ingin memberi selamat kepada tim Jerman yang telah lolos ke final. Kalian bermain dengan baik dan Angie terlalu kuat bagi saya hari ini (06/01). Saya sangat lega kali ini kami berhasil di nomor ganda campuran,” tutur Bencic.

“Terima kasih kepada Roger telah bermain bersama saya. Ini benar-benar mimpi menjadi nyata. Saya tidak bisa berharap partner yang lebih baik. Saya tidak akan pernah melupakan pekan ini, pekan ini telah begitu mengesankan,” lanjut Bencic dengan tersenyum lebar.

Terlepas dari kekalahan yang terpaut beberapa poin, tim Jerman tetap berada dalam semangat tinggi setelah memperlihatkan penampilan yang cukup meyakinkan untuk mengawali musim 2018 mereka dan mereka dengan senang hati kembali ke Perth di musim mendatang.

“Pertama-tama, terima kasih, Sascha (Zverev) telah bermain bersama saya. Kami melewati pekan yang mengesankan, baik di atas maupun di luar lapangan,” ungkap Kerber pada saat acara presentasi trofi.

“Ini bukan hasil yang kami harapkan, tetapi selamat kepada Belinda dan Roger. Kalian tim yang hebat dan benar-benar layak untuk memenangkan gelarnya.”

Sementara itu, Zverev berharap Federer bisa mengabulkan satu permintaannya.

“Sekali lagi, Swiss merebut semuanya,” seru Zverev sambil bercanda.

“Kami telah banyak melihat ini. Roger, santailah sedikit, kami ingin memenangkan sesuatu juga. Ini membuat kami, para petenis muda terlihat buruk.”

Artikel Tag: Tenis, Hopman Cup, Roger Federer, Belinda Bencic, alexander zverev, Angelique Kerber

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru