Roberto Mancini Sebut Armenia Punya Kans Untuk Tampil di Euro 2020
Berita Sepakbola: Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, meyakini bahwa Armenia punya kans untuk tampil di ajang Euro 2020 tahun depan.
Italia akan berhadapan dengan tuan rumah Armenia pada dini hari nanti dan juara Piala Dunia 2006 ini akan berusaha untuk menjaga tren 100 persen kemenangan setelah sukses menyapu bersih empat laga yang telah mereka mainkan di Grup J.
Dalam sesi konferensi pers jelang laga, Mancini enggan menganggap remeh Armenia karena menurutnya calon lawannya tersebut punya kekuatan yang cukup baik di lini serang.
"Para pemain Armenia telah memulai liga mereka beberapa waktu lalu. Selain itu mereka baru saja meraih kemenangan tandang atas Yunani dan kami sadar bahwa Italia selalu kesulitan ketika bermain di kandang mereka," ujar Mancini seperti dikutip dari Football Italia.
"Kami tak boleh beranggapan bahwa laga nanti akan berjalan dengan mudah. Armenia memiliki kekuatan yang cukup baik di lini serang dengan memiliki empat striker hebat yang punya karakteristik berbeda. Jadi itulah sebabnya kami harus waspada dengan perlawanan mereka."
"Mereka baru berganti pelatih beberapa waktu yang lalu dan sedikit kesulitan di dua laga pertama. Namun setelahnya mereka tampil dengan lebih kuat dan kami pun harus berhati-hati."
Meski Armenia saat ini duduk di peringkat ketiga klasemen sementara, Mancini mengakui bahwa negara dari Henrikh Mkhitaryan tersebut tetap punya kans untuk lolos ke Euro 2020 berdasarkan rentetan hasil positif yang mereka raih di dua laga terakhir.
Menutup sesi wawancara, eks pelatih Manchester City ini berkata:
"Armenia memang saat ini duduk di peringkat ketiga grup, tapi dengan dua hasil positif di dua laga terakhir, sudah jelas kalau mereka punya kans untuk lolos dari babak kualifikasi," pungkasnya.
Artikel Tag: Italia, Timnas Italia, Roberto Mancini, Azzurri, Armenia, Euro 2020, Kualifikasi Euro 2020