Kanal

Rinky Hijikata Kejutkan Petenis Unggulan Kelima Di Houston

Penulis: Dian Megane
02 Apr 2024, 15:53 WIB

Rinky Hijikata [image: atp tour]

Berita Tenis: Rinky Hijikata memasuki lapangan di Houston untuk melakoni Houston Open (US Men’s Clay Court Championship) tanpa mengantongi satu kemenangan pun di turnamen clay-court.

Namun, petenis berkebangsaan Australia tampak tidak terganggu dengan hal tersebut karena ia akhirnya mengklaim kemenangan pertama di turnamen clay-court ketika ia menundukkan petenis unggulan kelima, Christopher Eubanks dengan 7-6, 7-6 di babak pertama Houston Open. Ia bertahan sekuat tenaga melalui dua baabak tiebreak demi melenggang ke babak kedua di Houston.

“Hanya berhasil bertahan di sana. Itu tidak tampak baik untuk beberapa waktu,” aku Hijikata. “Saya pikir Chris tidak melewatkan servis pertama untuk waktu yang lama dan saya tidak menyentuh terlalu banyak servis atau menembakkannya. Saya hanya lega saya bisa bertahan cukup lama dan mampu tampil dengan beberapa poin positif ketika saya harus melakukannya.”

Petenis peringkat 80 dunia memenangkan 79 persen poin dari servis pertamanya dan ia tidak pernah membiarkan servis mematikan petenis tuan rumah, Eubanks menggoyahkan daya fokusnya pada pertemuan pertama mereka.

“Saya cukup gigih. Ada banyak hal yang bisa berjalan dengan salah di clay-court, terutama ketika saya merasa kami berdua tidak bermain terlalu banyak di atasnya,” sambung Hijikata.

“Jadi, saya hanya berusaha belajar sebanyak mungkin, mencoba, dan beradaptasi, lalu anda belajar bagaimana berusaha bermain di atasnya sebaik mungkin. Saya menantikan pertandingan selanjutnya.”

Hijikata selanjutnya akan bertemu rekan seneegara Eubanks, Brandon Nakashima di babak kedua Houston Open.

Petenis peringkat 92 dunia tidak kehilangan servisnya ketika mengklaim kemenangan 6-1, 6-4 atas petenis berkebangsaan Kroasia, Dude Ajdukovic.

Di aksi lain, petenis tuan rumah, J. J. Wolf memetik kemenangan pertama di turnamen ATP musim ini atas petenis berkebangsaan Swiss, Alexander Ritschard dengan 6-3, 2-6, 6-4. Di babak kedua, ia akan bertemu rekan senegaranya, Marcos Giron atau petenis berkebangsaan Kanada, Denis Shapovalov.

Sementara Zizou Bergs membukukan laga babak kedua di Houston melawan petenis unggulan pertama, Ben Shelton setelah petenis berkebangsaan Belgia mengalahkan petenis tuan rumah, Patrick Kypson dengan 7-6, 6-3.

Artikel Tag: Tenis, US Men's Clay Court Championship, Rinky Hijikata, Christopher Eubanks

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru