Kanal

Review Liga Prancis: Toulouse 1-1 Nice, Balotelli cs Tercecer

Penulis: Dayat Huri
24 Apr 2017, 08:00 WIB

Satu gol Valentin Eysseric gagal hantarkan Nice petik 3 poin/foto ligue 1

Ligaolahraga-- Review Liga Prancis: Peluang OGC Nice untuk bisa menjuarai Liga Prancis atau Ligue 1 musim ini semakin sulit, setelah mereka hanya mampu bermain imbang 1-1 saat tandang ke markas Toulouse, Stadion Municipa pada pekan ke-34, Minggu (23/4).

Hanya mampu menambah satu poin, membuat Nice kini mengoleksi 74 poin atau tertinggal enam poin dari AS Monaco di puncak dengan koleksi 80 poin. Dengan empat pertandingan sisa akan sangat sulit bagi Nice untuk bisa keluar sebagai kampiun. Kalaupun nanti, pimpinan klasemen terpeleset, masih ada juara bertahan Paris Saint-Germain (PSG) yang juga mengoleksi poin sama 80 dengan AS Monaco.

Bagi Tolouse, hasil imbang ini tidak terlalu berpengaruh dengan posisi mereka di papan klasemen sementara. Tim asuhan Pascal Dupraz tetap berada di papan tengah dengan koleksi 42 poin dari 34 pertandingan.

Pada pertandingan kali ini, Lucian Favre mempercayakan lini depan timnya kepada Mickael Le Bihan dan mencadangkan penyerang Internasional Italia, Mario Balotelli.

Meski tanpa Balotelli, Nice mampu tampil dominan di paruh pertama dan lebih banyak menekan pertahanan tuan rumah. Namun, beberapa peluang yang dihasilkan timnya gagal berbuah gol.

Salah satu peluang terbaik Nice didapat melalui Jean Seri, sayang tendangan gelandang enerjik tim tamu tersebut masih membentur mistar tuan rumah, skor 0-0 menutup paruh pertama.

Memasuki babak kedua, Nice sebenarnya masih bermain dominan. Keasyikan menyerang mereka justru kecolongan pada menit 57 melalui aksi pemain pinjaman dari AS Monaco, Corentin Jean yang tendangan kaki kirinya tidak bisa dihentikan penjaga gawang tim tamu.

Tertinggal, Nice langsung bereaksi tiga menit berselang. Adalah  Valentin Eysseric yang memanfaatkan tendangan sudut mampu melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti untuk membuat skor kembali sama kuat 1-1.

Sisa waktu Nice kembali menguasai jalannya pertandingan, tapi beberapa peluang yang didapat masih dapatkan dimentahkan lini pertahanan tuan rumah.

Pergantian pemain yang dilakukan Lucian Favre, salah satunya dengan memasukkan Balotelli pada menit 87 juga tidak membuahkan hasil. Sampai pertandingan berakhir, skor 1-1 untuk kedua tim jadi hasil akhir pertandingan.

Artikel Tag: Liga Prancis, Ligue 1, Nice, AS Monaco, Paris Saint-Germain, PSG, Mario Balotelli

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru