Review Liga Inggris: Middlesbrough 2-2 Manchester City, Gabriel Jesus Selamatkan Citizens dari Kekalahan
Ligaolahraga – Review Liga Inggris: Manchester City secara mengejutkan hanya mampu bermain imbang 2-2 saat menantang tim yang tengah berkutat di zona degradasi, Middlesbrough di Riverside Stadium dalam lanjutan matchday Premier League Minggu (30/4) malam tadi.
Gabriel Jesus menyelamatkan Manchester City dari kekalahan melalui golnya di menit 85 menggagalkan keunggulan Middlesbrough hasil sepakan Alvaro Negredo di meneit 38 dan Calum Chambers di menit 77 setelah Sergio Aguero sempat menyamakan skor dari titik putih saat pertandingan memasuki menit 69.
Hasil ini tak mengubah posisi kedua tim di tabel klasemen sementara dengan Boro tetap di peringkat dua dari bawah, sementara The Citizenstertahan di peringkat empat klasemen sementara masih unggul satu poin dari Manchester United yang menempel ketat di bawah mereka.
Kedua tim memperagakan permainan terbuka sejak menit awal laga dengan Aguero dan Negredo saling bergantian menebar ancaman. Tandukan Jesus yang tampil sebagai starter untuk pertama kalinya sejak dihantam cedera awal Feburari lalu, masih melebar dari sasaran.
Boro akhirnya berhasil memimpin saat finishing tajam Negredo dari ujung kotak penalti tak mampu dibendung penjaga gawang Willy Caballero.
City tampil lebih menekan setelah memperkenalkan duo sayap mereka Leroy Sane dan Raheem Sterling di awal babak kedua.
Gol penyeimbang yang dinanti-nanti akhirnya datang setelah dalam situasi kontroversial Sane dijatuhkan de Roon di area terlarang. Aguero yang maju sebagai algojo dengan tenang mampu melaksanakan tugasnya di tengah protes pemain Middlesbrough.
Walaupun demikian, skor sama ini tak bertahan lama setelah usaha gigih Negredo untuk mempertahankan bola tetap hidup berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Chambers yang membawa timnya kembali unggul.
Jesus akhirnya tampil sebagai pahlawan City saat tandukannya menyambut umpan Aguero berhasil menembus jala Boro.
Susunan Pemain
Middlesbrough (4-3-3):Guzan; Fabio, Chambers, Gibson, Friend; De Roon, Clayton, Forshaw; Stuani (Traore 73’), Negredo (Gestede 82’), Downing
Manchester City (3-5-2):Caballero; Otamendi, Kompany, Kolarov; Navas, Fernandinho, De Bruyne, Garcia (Sane 49’), Clichy (Sterling 50’); Aguero (Nolito 90’+), Jesus
Artikel Tag: Alvaro Negredo, Calum Chambers, Gabriel Jesus, Sergio Aguero, Middlesbrough, Manchester City, Liga Inggris