Rekor 100% Penalti Christian Pulisic Digagalkan Milinkovic-Savic

Christian Pulisic
Berita Liga Italia: Christian Pulisic untuk pertama kalinya gagal mengonversi penalti. Catatan penyerang AC Milan tersebut digagalkan oleh penyelamatan Vanja Milinkovic-Savic.
Rossoneri tertinggal 1-0 di Stadio Olimpico Grande Torino akibat gol bunuh diri lucu Malick Thiaw, yang disebabkan ketika Mike Maignan menendang bola tepat ke arahnya yang memantul ke gawang kosong.
Saat sundulan Rafael Leao ditepis oleh lengan Marcus Pedersen, wasit menunjuk titik putih. Christian Pulisic yang mengonversi 12 percobaan dengan catatan 100% gol, harus menghadapi spesialis penalti, Vanja Milinkovic-Savic.
Kiper Torino itu kini telah melakukan empat penyelamatan penalti di Serie A musim ini saja. Dia sebelumnya menggagalkan penalti Mario Pasalic dan Mateo Retegui untuk Atalanta dalam dua laga berbeda, ditambah Santiago Castro dari Bologna.
Tendangan Pulisic adalah penalti Serie A kelima yang diselamatkan Milinkovic-Savic dalam kariernya, dan ketujuh di semua kompetisi. Sementara bagi Pulisic, ini yang pertama kegagalannya mengeksekusi bola dari titik putih.
Dalam sesi wawancara bersama DAZN, pelatih Torino, Paolo Vanoli secara khusus memuji Milinkovic-Savic yang tampil luar biasa. Dia menilai pemainnya tersebut terlalu diremehkan, padahal punya kemampuan yang luar biasa.
"Saya pikir Milinkovic-Savic adalah penjaga gawang yang kurang dihargai dan saya juga mengatakan hal itu kepadanya. Beberapa pekerjaan kami musim ini telah membuatnya menyadari potensinya yang sebenarnya.” ujar Vanoli.
“Ia adalah penjaga gawang yang memberi Anda banyak pilihan juga. Saya senang dengan kemenangan penting ini dan saya merasa para pemain ini pantas mendapatkannya.
Artikel Tag: christian pulisic