Kanal

Rekap Klasemen PMPL ID Fall 2022 League: RRQ Ryu Gagal ke Grand Final

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
08 Agu 2022, 14:30 WIB

PMPL ID Fall 2022 via GridGames

Berita Esports: Babak Liga PMPL ID Fall 2022 resmi berakhir dengan hari terakhir pekan ketiga pada Minggu (7/8). Kejutan terjadi di babak ini karena salah satu unggulan juara, RRQ Ryu, gagal mengamankan slot babak grand final.

Terhitung sudah selama tiga pekan beruntun semua 20 tim kontestan bersaing di babak liga. Baik tim lama mau pun pendatang baru, semuanya mengerahkan kemampuan terbaik untuk mencari bekal poin yang dapat menempatkan mereka di 16 besar demi lolos ke grand final.

Melansir dari GridGames, papan atas klasemen babak liga PMPL ID Fall 2022 dikuasai oleh tim-tim esports besar. Dari seluruh tim kontestan, BOOM Esports membuktikan sebagai tim paling berkembang serta dominan ketimbang para rivalnya.

Berkat pasukan anyarnya, 'the New Beasts' sukses menjadi pemuncak klasemen babak liga dengan perolehan 73 bonus poin. BOOM Esports unggul tiga angka dari Alter Ego Limax di tempat kedua dengan koleksi 70 bonus poin.

Selanjutnya, posisi ketiga ditempati oleh EVOS Reborn. Sempat bermain amburadul pada pekan pertama, Macan Putih bangkit dan menunjukkan taringnya di dua pekan terakhir.

Sementara itu, Bigetron Red Aliens (BTR RA) dan Genesis Dogma GIDS melengkapi lima besar klasemen akhir. BTR RA dengan roster dan pelatih barunya finis peringkat keempat, selagi Genesis Dogma GIDS, juara dua musim lalu, ada di posisi kelima.

Sayangnya tim nama besar lainnya yaitu RRQ Ryu mengalami turnamen yang buruk. RRQ dipastikan cuma jadi penonton babak grand final karena gagal menempati posisi 16 teratas klasemen akhir.

Selengkapnya, inilah klasemen akhir babak liga PMPL ID Fall 2022:

Artikel Tag: PMPL ID Fall Split 2022, RRQ RYU, BOOM Esports PMPL

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru