Real Madrid Ikut Bersaing dalam Perburuan Viktor Gyokeres

Penulis: Demos Why
14 Mar 2025, 17:00 WIB
Viktor Gyokeres.

Viktor Gyokeres. (Foto: Diogo Cardoso/Getty Images)

Berita Transfer: Raksasa La Liga, Real Madrid, dikabarkan ikut masuk dalam persaingan untuk mendatangkan striker Sporting Lisbon, Viktor Gyokeres,pada jendela transfer musim panas mendatang.

Menurut laporan Defensa Central, Real Madrid telah memutuskan untuk bersaing dalam perburuan Viktor Gyokeres dan menyiapkan tawaran yang mencapai 100 juta euro untuk merekrut penyerang asal Swedia tersebut. Dengan bursa transfer musim panas yang semakin dekat, Los Blancos ingin memastikan bahwa bintang Sporting Lisbon itu bergabung musim depan. Namun, mereka harus bersaing dengan beberapa klub Premier League, terutama Manchester United yang berada di posisi terdepan.

Sporting Lisbon menyadari nilai besar yang dimiliki Gyokeres. Meski klausul rilisnya ditetapkan sebesar 100 juta euro, presiden Sporting Frederico Varandas menegaskan bahwa klub tidak akan melepasnya tanpa tawaran yang benar-benar mencerminkan performanya.

Musim ini, Gyokeres telah membuktikan dirinya sebagai salah satu penyerang paling mematikan di Eropa. Ketajamannya di depan gawang terus meningkatkan nilai pasarnya, menjadikannya target utama bagi beberapa tim elite.

Sporting berada dalam posisi kuat dalam negosiasi ini. Mereka memimpin klasemen Liga Portugal dengan selisih cukup besar, dan potensi lolos ke Liga Champions memberi mereka alasan kuat untuk mempertahankan sang pencetak gol terbanyak tanpa harus menjualnya. Varandas juga menegaskan bahwa stabilitas keuangan klub bergantung pada pendapatan televisi, kompetisi Eropa, dan penjualan pemain, sehingga kesepakatan dengan Madrid bisa bergantung pada hasil akhir musim.

Dengan torehan 27 gol dalam 24 pertandingan, Gyokeres telah membuktikan dirinya sebagai predator di kotak penalti.

Kini, keputusan ada di tangan Florentino Perez dan jajaran direksi Madrid. Mereka harus menilai apakah investasi besar pada penyerang Swedia ini merupakan langkah terbaik untuk memperkuat lini serang Los Merengues.

Artikel Tag: Viktor Gyokeres, Sporting Lisbon, Real Madrid

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru