Rans Simba Bogor Menang Dramatis di Markas Pelita Jaya Jakarta

Penulis: Viggo Tristan
18 Mar 2025, 23:20 WIB
Pelita Jaya tak berdaya saat jumpa Rans Simba Bogor.

Rans Simba Bogor menang dramatis atas Pelita Jaya. (Gambar: IBL Indonesia)

Berita Basket IBL : Rans Simba Bogor berhasil meraih kemenangan dramatis ketika bertandang ke GMSB Kuningan markas dari Pelita Jaya Jakarta. Tim asuhan Anthony Garbelotto tersebut menang dengan skor akhir 94-88.

Bermain sebagai tim tamu, Rans Simba Bogor memberi perlawanan sengit kepada Pelita Jaya Jakarta. Rans sendiri sempat lengah pada kuarter ketiga dimana mereka tertinggal sejauh 16 poin. Sayangnya ketika sudah unggul jauh, Pelita Jaya lagi-lagi lengah dan harus terkejar di kuarter empat. Pada akhirnya, KJ McDaniels dan kawan-kawan harus tumbang dengan margin 6 poin.

Adalah KJ Buffen dan Aaron Fuller yang jadi pahlawan kemenangan tim dalam pertandingan sengit kali ini. Fuller sebagai bigman andalan tim berhasil menjadi top skor dengan torehan 32 poin dan 13 rebound. Tidak mau ketinggalan dengan Fuller, Buffen juga menunjukkan kelasnya sebagai pemain asing hebat. Buffen total mencetak 29 poin, 8 rebound dan 7 assist yang sangat berguna untuk membawa Rans Simba menang.

Berpindah ke kubu Pelita Jaya, mereka masih bermain tanpa Anthony Beane Jr yang menderita cedera lutut. Tanpa Beane, Pelita Jaya mengandalkan para pemain asingnya. KJ McDaniels lagi-lagi tampil subur dengan torehan 20 poin dan 12 rebound. Sementara itu, JaQuori McLaughlin juga memberi kontribusi 17 poin meski performanya di paruh kedua tidak terlalu bagus. Sebagai catatan, ini adalah kekalahan ketiga Pelita Jaya di musim ini.

Artikel Tag: RANS Simba Bogor, Pelita Jaya Jakarta

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru