PSS Sleman Jalani Internal Game Pertama, Marian Mihail Puas
Berita Liga 1 Indonesia: PSS Sleman menggelar internal game pertama mereka pada pemusatan latihan (TC) jelang Liga 1 Indonesia musim 2023/2024. Kim Jeffrey Kurniawan dan kawan-kawan menjalani sesi internal game di Lapangan Pakembinangun, Sleman.
Pelatih PSS Sleman, Marian Mihail menyebutkan tujuan sesi internal game merupakan bagian dari rangkaian awal dari laga uji tanding yang akan digelar sesuai agenda Laskar Sembada.
"Ini adalah internal game pertama tim PSS serta rencana awal kami melakukan laga persahabatan. Kami melakukan internal game karena saya bisa menjadi wasit, bisa mengontrol jalannya pertandingan serta bisa menghentikan untuk memberikan koreksi kepada tim sebelum pertandingan uji tanding sesungguhnya," ujarnya seperti dilansir laman resmi klub.
Pria kelahiran Rumania itu menjelaskan dari internal game yang digelar, dia mengetahui tingkat kebugaran pemain dalam situasi permainan sepak bola.
"Saya sangat puas dengan kondisi anak-anak bermain selama 50 menit. Dengan durasi waktu tersebut, kami bisa melihat kondisi para pemain yang telah memulai latihan tiga minggu yang lalu. Untuk tim B, mereka telah mencapai kondisi terbaik di laga tadi dengan kemenangan 1-0," tuturnya.
Usai internal game, Marian Mihail bisa mengamati Laskar Sembada dari persepsi yang luas serta berada di saat yang tepat untuk mengevaluasi.
"Dari dua tim ini kami melakukan perubahan komposisi usai turun minum. Saya sangat senang dengan situasi di sesi ini karena kami memiliki dua tim yang bagus untuk pilihan ke depannya. Kami memiliki pemain-pemain terbaik untuk tim ini," sebutnya.
Pada sesi internal game tersebut, penggawa PSS Sleman bermain dengan intensitas tinggi dan kompetitif. Mengomentari hal itu, pelatih yang memegang lisensi UEFA Pro tersebut secara lugas menyatakan hal itu reaksi normal dari latihan yang dilakukan secara intens dengan dua kali sehari.
"Itu hal yang bagus sehingga menjadi pemicu para pemain untuk berperan aktif di sesi ini. Kita tunggu sesuatu yang mengejutkan untuk laga uji tanding terdekat," pungkasnya.
Artikel Tag: PSS Sleman, Liga 1, Marian Mihail