Kanal

Protes Keras, Theo Hernandez Berpotensi Kena Hukuman Maksimal

Penulis: Uphit Kratos
09 Okt 2024, 13:15 WIB

Theo Hernandez

Berita Liga Italia: Theo Hernandez terancam menghadapi hukuman terberat setelah dia menerima kartu merah langsung di akhir pertandingan saat AC Milan kalah 2-1 dari Fiorentina.

Theo Hernandez mendapat kartu merah setelah peluit tanda berakhirnya laga karena memprotes keputusan wasit Luca Pairetto. Tindakan ini terbilang tidak perlu, terutama mengingat posisinya sebagai kapten tim yang seharusnya jadi contoh bagi tim.

Kartu merah tersebut kemungkinan akan membuat pemain asal Prancis tersebut absen selama dua laga setelah jeda Internasional, karena penghinaan atau pelanggaran terhadap ofisial pertandingan umumnya dihukum skorsing dua laga.

Penampilan Theo sepanjang laga juga tidak menunjukkan performa terbaiknya. Ia menyebabkan penalti bagi Fiorentina setelah menjatuhkan Dodo, meski penalti tersebut berhasil ditepis Mike Maignan.

Selain itu, ia sendiri gagal mengeksekusi penalti yang diberikan kepada Milan. Meski begitu, Theo sempat memberikan assist untuk gol yang dicetak Christian Pulisic, dimana itu merupakan salah satu momen positifnya di laga tersebut.

Namun insiden kartu merah menambah kekecewaan, terutama karena Milan akan kehilangan satu-satunya bek kiri yang tersedia.

Dengan cedera yang masih dialami Alessandro Florenzi dan Davide Calabria, kehilangan Theo sudah tentu akan menambah kesulitan bagi pelatih Paulo Fonseca dalam memilih pengganti di posisi tersebut.

Theo kini memiliki waktu yang cukup panjang untuk memulihkan kondisi mentalnya yang sedang kacau. Meskipun begitu, dia masih tetap punya kesempatan untuk membuktikan diri di pertandingan Liga Champions.

Artikel Tag: Theo Hernandez

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru