PR Igor Tudor di Juventus: Benahi Kualitas Bola Mati

Igor Tudor perlu bereskan kemampuan Juventus dalam bola mati (Image: Juventus)
Berita Liga Italia: Igor Tudor memiliki PR yang jelas untuk diperbaiki di Juventus, yaitu untuk membenahi cara mereka dalam mengeksekusi bola mati setelah hanya mampu mencetak empat gol.
I Bianconeri memulai era baru setelah memecat Thiago Motta pada pekan lalu, dengan Igor Tudor ditunjuk sebagai penggantinya.
Sang pelatih asal Kroasia memulai eranya dengan positif, berkat gol tunggal Kenan Yildiz yang memastikan kemenangan 1-0 atas Genoa pada Minggu (30/3) dini hari WIB.
Namun, Juventus kehilangan bek tengah andalannya, Federico Gatti, sesudah laga lantaran dia mengalami cedera pada fibulanya.
Menurut warta yang beredar di italia, Gatti akan memerlukan setidaknya waktu sebulan untuk bisa pulih dari cederanya, yang berarti dia akan melewatkan laga kontra AS Roma, Lecce, Parma, dan Monza.
Kehilangan Gatti bisa menjadi vital bagi Juve karena sang bek tengah sudah tampil secara reguler musim ini dengan melakoni 40 penampilan di semua ajang, bermain dalam lebih dari 3200 menit.
Federico Gatti merupakan salah satu pemain yang paling diandalkan dalam duel udara, namun sang bek tengah tak begitu mematikan pada musim ini.
Juve hanya mencatatkan empat gol dari bola mati pada musim ini dan hal ini disoroti oleh situs JuveFCdotcom.
"Ini adalah statistik yang mencemaskan untuk klub sebesar Juventus, karena bola mati adalah bagian esensial dalam permainan, terutama menghadapi lawan yang sulit dibongkar," ulasnya.
"Tantangan Tudor adalah untuk mengatasi defisiensi ini dan mencari cara untuk meningkatkan performa tim dalam momen-momen krusial ini," tambahnya.
Artikel Tag: Igor Tudor, Juventus