Kanal

PJ Tucker Akui Sulit Bagi Pebasket Untuk Bertahan Lama di NBA Era Modern

Penulis: Viggo Tristan
07 Apr 2024, 14:05 WIB

PJ Tucker akui NBA era modern buat pemain sulit bertahan lama. (Gambar: CBS Sports)

Berita Basket NBA : Pebasket Los Angeles Clippers yaitu PJ Tucker mengakui bahwa NBA era modern sudah sangat berkembang dan membuat banyak pemain sulit bertahan. Terkadang, pemain-pemain tersebut tidak bisa berkontribusi maksimal sehingga cepat dibuang tim.

Sebagai pemain yang sudah kaya akan pengalaman, PJ Tucker dapat dibilang salah satu pemain yang awet dan bertahan lama di NBA. Saat ini, Tucker memasuki tahun ke-12 di NBA dan masih mengenakan seragam Los Angeles Clippers. Bertahan untuk waktu selama itu tentu tidaklah mudah mengingat Tucker bukanlah pemain yang produktif atau kerap jadi tumpuan utama serangan. Ketika ditanya rahasianya, Tucker mengatakan bahwa ia hanya melakukan apa yang diinginkan tim.

Tucker berkata bahwa banyak pemain yang tidak bisa bertahan lama di NBA karena mereka tidak tahu apa yang dibutuhkan tim, serta apa yang harus mereka lakukan untuk bisa berkontribusi dengan baik.

"Saya rasa banyak pemain yang sekarang tidak mengerti apa yang terjadi dalam tim mereka. Apa yang dibutuhkan tim dan apa yang harus mereka lakukan. Lebih lagi sekarang, dengan media sosial, statistik-statistik yang ada, data yang ada di mana-mana, ini adalah waktu yang buruk untuk bermain basket. Banyak yang sejatinya hal-hal kecil yang tidak tercatat dalam basket dan itu malah yang penting untuk bertahan dalam tim," ucap Tucker.

"Sekarang mulai banyak orang yang membicarakan mengenai pemain yang sama sekali tidak mencetak angka tapi punya plus-minus tertinggi di tim. Orang-orang di luar sana tidak tahu apa yang terjadi di situasi tersebut. Pemain yang bermain untuk tim adalah pemain yang bisa memberikan dampak ke pertandingan dan memenangkan pertandingan, itu yang utamanya," tukas pemain yang suka mengoleksi sepatu itu.

Artikel Tag: PJ Tucker, los angeles clippers

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru