Pindah ke KTM Tech3, Enea Bastianini Yakin Bisa Kompetitif
Berita MotoGP : Pebalap asal Italia yaitu Enea Bastianini merasa yakin tetap bisa kompetitif bersama KTM Tech3 pada MotoGP 2025 mendatang. Ia tidak takut untuk beradaptasi dengan motor yang jauh berbeda dengan Desmosedici.
Sebagaimana diketahui, Enea Bastianini mengawali kariernya di kelas premier bersama Ducati. Ia dua tahun memperkuat tim satelit, kemudian dua tahun sisanya dihabiskan bersama tim pabrikan. Kini dengan KTM, Bastianini tentu harus beradaptasi dengan motor baru yakni RC-16. Karakteristik RC-16 pastinya berbeda jauh dengan Desmosedici yang sudah biasa dikendarai oleh Bastianini selama empat tahun belakangan.
Meski proses adaptasinya akan menantang, tetapi Bastianini tidak gentar. Ia tetap merasa yakin bisa menunjukkan performa yang kompetitif pada tahun depan. Pengalamannya bersama Ducati diyakini membuat ia sudah semakin matang sebagai pebalap.
"Pada awalnya tidak akan mudah untuk mengganti motor setelah sekian lama, untuk mengubah segalanya sedikit. Tetapi saya yakin bahwa masa depan yang baik menanti saya dan bahwa saya bisa bersaing, setelah memiliki rekan setim yang kuat seperti Pecco, yang telah membuat saya banyak berkembang dari berbagai sudut pandang," tutur Bastianini saat diwawancara oleh media setempat.
"Namun hal yang sama berlaku untuk Jorge dan Marc, yang telah memberi saya kesulitan dan membuat saya berkembang. Saya merasa menjadi pebalap yang lebih baik dan saya harap saya dapat membuktikannya," tukas pebalap yang khas dengan nomor motor 23 itu.
Artikel Tag: Enea Bastianini, motogp