Kanal

Piala Dunia 2022 Jadi Alasan Lucas Torreira Gabung Galatasaray

Penulis: Fery Andriyansyah
17 Nov 2022, 05:00 WIB

Lucas Torreira menghidupkan kariernya lagi bersama Galatasaray. (Foto: Orange Pictures/BSR Agency/Getty Images)

Berita Sepak Bola: Lucas Torreira mengakui bermain reguler di tim utama menjelang Piala Dunia 2022 adalah alasan utama dalam keputusannya untuk bergabung dengan Galatasaray dari Arsenal selama musim panas.

Setelah tidak masuk dalam rencana Mikel Arteta di Arsenal dan Fiorentina memilih untuk tidak mengaktifkan klausul pembelian dari kesepakatan pinjamannya, Lucas Torreira tidak boleh melakukan kesalahan dengan mempertaruhkan satu tempat di tim Uruguay untuk Piala Dunia 2022.

Keputusannya terbukti benar karena gelandang berusia 26 tahun itu tampil 11 kali sebagai starter dari 12 pertandingan terakhir klubnya barunya di Super Lig. Dia juga masuk dalam daftar 26 Uruguay untuk Piala Dunia 2022 di Qatar.

“Saya harus memiliki kontinuitas untuk Piala Dunia, itulah mengapa saya memutuskan untuk pergi ke Turkiye dan Galatasaray,” jelas Torreira kepada ESPN. “Proyek mereka akhirnya meyakinkan saya. Dan sangat penting bagi pemain seperti saya untuk terus memiliki kesinambungan, seperti yang saya alami musim lalu.

“Telepon dari Galatasaray datang. Fernando Muslera sangat penting bagi saya saat membuat keputusan ini. Saya juga tahu sedikit tentang negara ini. [Super Lig] adalah liga yang sama sekali berbeda. Saya sangat menyukai cara orang Galatasaray [mencoba meyakinkan saya untuk bergabung]; proyek, panggilan dari pelatih [Okan Buruk] dan para pemimpin. Semua itu membantu saya membuat keputusan ini.”

Torreira bergabung dengan Gala dengan harga hanya 5 juta pound sterling, empat tahun setelah Arsenal mengeluarkan hampir 30 juta pound sterling setelah sang gelandang menunjukkan beberapa penampilan menarik di Piala Dunia 2018 Rusia.

Tapi untuk masuk ke starting line-up Uruguay tidaklah mudah, karena dia harus bersaing dengan pemain-pemain seperti Fede Valverde, Rodrigo Bentancur, Manuel Ugarte, dan Matias Vecino.

Artikel Tag: Lucas Torreira, Galatasaray, Arsenal, Uruguay, Piala Dunia 2022

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru