Kanal

Philadelphia 76ers Mulai Terbuka Soal Potensi Pertukaran Ben Simmons

Penulis: Viggo Tristan
14 Jul 2021, 11:30 WIB

Philadelphia 76ers buka peluang tukar Ben Simmons. (Gambar: USA Today)

Berita Basket NBA : Philadelphia 76ers dikabarkan membuka peluang untuk menukar Ben Simmons pada bursa pasar bebas mendatang. Syaratnya, 76ers hanya mau melepas Simmons jika mendapat imbalan pemain bintang.

Seperti yang diketahui, Philadelphia 76ers memang dirugikan oleh performa buruk Ben Simmons pada babak playoff NBA musim 2021 kali ini. Pemain bertangan kidal itu gagal tampil apik dan memiliki akurasi free throw yang sangat buruk. Tidak heran, media-media langsung merumorkan Simmons untuk ditukar menuju tim lain pada musim panas.

Meski sempat bungkam, 76ers kini membuka kesempatan bagi tim-tim yang hendak menginginkan jasa Simmons di dalam tim mereka. Harga yang dipatok cukup tinggi yaitu pemain bintang yang punya kemampuan hebat. Jadi ketika Simmons pergi, 76ers masih punya pengganti yang tidak kalah hebat atau justru lebih baik daripadanya.

Menarik untuk dinanti apakah ada tim yang berani menawar Simmons dengan harga ataupun aset cukup tinggi. Apalagi dengan performa Simmons yang buruk di babak playoff, nilai jualnya serasa menurun begitu drastis. Tim-tim ragu jika Simmons mengalami permasalahan mental dan tidak bisa menunjukkan performa yang efisien lagi di lapangan.

Selain itu, gaji yang diterima Simmons juga tergolong cukup besar. Tim-tim yang mau menggunakan jasanya harus berpikir dua kali ketika menampung Simmons. Sebab, ruang gaji tim akan termakan cukup besar hanya dari kontrak Simmons seorang.

Artikel Tag: Philadelphia 76ers, Ben Simmons, NBA

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru