Pertama Kali Dalam 7 Tahun, Invictus Gaming Gagal Lolos Playoff LPL
Berita Esports: Untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun, Invictus Gaming (IG) gagal tampil di playoff LPL. Mereka tidak kebagian tiket playoff LPL Summer Split 2021, setelah kekalahan 0-2 dari Team WE di pekan kedelapan, hari Minggu (1/8).
Ini merupakan pukulan telak bagi juara dunia League of Legends 2018, yang selalu lolos ke playoff LPL di setiap split sejak 2015. Menurut Dot Esports, terakhir kali IG absen di playoff adalah pada LPL Summer Split 2014.
Saat itu, Invictus Gaming memiliki Yongsoo, Do, illuSioN, Zzitai, Kid, dan Kitties, yang sebagian besar bersama mereka selama beberapa tahun. Tapi, tim ini mulai melakukan perubahan roster pada akhir tahun 2014, termasuk mendatangkan salah satu mid laner paling populer saat itu, Rookie, demi memperbaiki hasil minornya.
Pemain muda itu memiliki performa spektakuler selama debutnya pada tahun 2014 di OGN Champions saat memperkuat KT Rolster Arrows, meraih gelar pertamanya hanya enam bulan usai bermain kompetitif lewat kemenangan atas Samsung Blue. Sampai saat ini, Rookie juga masih berada di IG.
Selama beberapa tahun berikutnya, IG selalu tampil di playoff meski tidak pernah mencapai hasil yang menggembirakan. Usai mengganti pemain di roster hampir setiap tahun, tim akhirnya mendapatkan musim sempurna di tahun 2018. Roster yang terdiri dari Duke, TheShy, Ning, Rookie, JackeyLove, dan Baolan mendominasi kancah LPL lokal, sebelum juara acara internasional: Rift Rivals.
Prestasi apik di musim reguler LPL juga membuat Invictus Gaming mendapat poin kejuaraan yang cukup untuk menempatkan mereka sebagai unggulan di World Championship (Worlds) 2018.
Pada Worlds 2018, Rookie cs masuk grup yang relatif mudah bersama Fnatic, 100 Thieves, dan G-Rex, lolos dari fase grup dengan rekor 5-1 untuk melaju ke fase gugur. Setelah mengalahkan favorit juara, KT, IG melibas G2 dan Fnatic Eropa untuk menasbihkan diri sebagai juara dunia.
IG mempertahankan dominasinya memasuki 2019, kembali mencapai World Championship tetapi kali ini harus terhenti di semifinal dari wakil LPL lainnya, FunPlus Phoenix, yang kemudian menjadi kampiun Worlds 2019 ini usai mengalahkan G2 di final. Setelah ini, pada tahun 2020, IG kembali menembus playoff, tetapi tidak mampu mengatasi lawan-lawannya yang lebih lapar gelar.
Sementara itu pada split terakhir, Summer Split 2021, Invictus Gaming langsung menghadapi kendala tatkala pelatih kepala dan TheShy tidak dapat bergabung ke tim karena Covid-19. Mereka kehilangan banyak pertandingan dan begitu TheShy bisa bermain, dia tidak dapat membantu menyelamatkan timnya dari ancaman gagal lolos playoff.
Meski berhasil mengamankan beberapa kemenangan, pada akhirnya itu tidak cukup sebab IG hanya mengoleksi rekor 5-9 dan terdampar di posisi 13, tiga strip di bawah zona aman playoff.
Artikel Tag: Invictus Gaming, Team WE, LPL Summer Split 2021, LPL