Persipura Enggan Pikirkan Calon Lawan Di Babak 8 Besar
Ligaolahraga – Persipura Jayapura tetap menunjukkan kelasnya sebagai salah satu klub besar dalam sepak bola Indonesia. Meski melakukan persiapan mepet, Persipura akhirnya berhasil tampil sebagai pemuncak klasemen Grup B Piala Jenderal Sudirman.
Atas hasil tersebut, Mutiara Hitam berhak tampil dalam Babak 8 Besar yang akan mulai digelar pada 12 hingga 22 Desember 2015. Meski demikian, Pelatih Persipura, Osvaldo Lessa, mengaku belum memikirkan kemungkinan calon-calon lawan yang bakal mereka hadapi.
Osvaldo Lessa menyatakan, bahwa saat ini dirinya fokus untuk memperbaiki kelemahan yang masih ada di dalam tim besutannya. Meski demikian, dirinya cukup puas dengan peningkatan performa Mutiara Hitam dan kawan-kawan.
“Saya masih menunggu lawan di grup (delapan besar). Setelah drawing, kami akan berangkat ke tempat delapan besar. Pemain sudah diberikan libur satu hari. Tapi untuk saat ini saya berkonsentrasi kepada tim. Sangat penting bagi saya untuk menganalisa permainan tim. Namun saya percaya kami bisa lolos dari delapan besar,” ujar Osvaldo Lessa, seperti dilansir Goal.
Hingga saat ini, operator turnamen, Mahaka Sports anda Entertainment belum memutuskan tentang format pada Babak 8 Besar nanti. Untuk tuan rumah Babak 8 Besar juga belum ada kepastian. Di mana sebelumnya, Mahaka Sports telah memilih Malang dan Bali atau Bandung sebagai venue Babak 8 Besar. Namun Bali dan Bandung akhirnya batal, setelah Bali United Pusam dan Persib Bandung tidak gagal bersaing dalam babak penyisihan, dan gagal lolos ke fase berikutnya.
Dengan demikian, Persipura memilih untuk tetap berada di Bali sambil menunggu kepastian venue Babak 8 Besar. Ian Louis Kabes dan kawan-kawan berencana meninggalkan Pulau Dewata pada 4 Desember nanti, setelah menetahui hasil drawing dan penentuan venue.
Artikel Tag: Piala Jenderal Sudirman, Persipura Jayapura