Kanal

Persib Buka Peluang Pasang Pemain Muda Kontra Persiwa

Penulis: M. Aldi
24 Jan 2019, 06:30 WIB

Beckham Putra Nugraha, salah satu pemain muda yang mungkin tampil melawan Persiwa

Berita Liga 1 Indonesia: Kesempatan pemain muda untuk tampil pada Piala Indonesia 2018 melawan Persiwa terbuka lebar. Para pemain belia sendiri sudah dipantau kapasitasnya di sesi game internal.

Penampilan para jebolan tim Persib U-19 seperti Beckham Putra, Mario Jardel dan Syafril Lestaluhu pun tak mengecewakan. Yaya Sunarya mengatakan tim pelatih percaya pada pemain muda untuk mengeksplorasi kemampuannya.

"Kita memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada pemain agar berimprovisasi lalu kemudian tumbuh dan berkembang menunjukan kapasitas mereka," tutur pelatih fisik Persib itu kepada awak media.

Yaya menegaskan Persib tak memandang kadar kebintangan pemain sebagai acuan untuk mendapat tempat di susunan starter. Namun, usaha dan progres pemain ketika latihan yang jadi pedoman tim pelatih menentukan komposisi 11 pemain pertama.

"Pemain itu ada progres, kita tidak punya pemain bintang yang ada adalah pemain yang mau bekerja berdasarkan posisinya. Dan yang terbaik di posisi itu lah yang kita berikan kesempatan," jelasnya.

Oleh karena itu jika pemain muda mampu menarik perhatian para pelatih, menit bermain pasti akan menjadi ganjarannya. Dengan begitu, Yaya menuntut Beckham dan kawan-kawan agar mengerahkan segenap kemampuannya di setiap kesempatan.

"Ga ada pemain senior dan tidak ada pemain junior di sini jadi kalau ada pemain muda yang bermain berarti dia berusaha keras mendapatkan posisi itu," tegasnya.

Persib sendiri akan memainkan laga melawan Persiwa pada akhir pekan ini. Untuk leg pertama, Maung Bandung bertindak sebagai tim tamu dan melawan ke Stadion Wijayakusuma. Sedangkan untuk leg kedua, laga dimainkan pada 4 Februari mendatang.

Artikel Tag: Yaya Sunarya, Persib, piala indonesia 2018

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru