Kanal

Perkuat Lini Belakang, Napoli Incar Arthur Theate dan Nehuen Perez

Penulis: Uphit Kratos
22 Jan 2024, 02:00 WIB

Arthur Theate

Berita Liga Italia: Napoli masih mencari pemain baru di lini pertahanan, dan sedang melakukan pembicaraan dengan Rennes untuk Arthur Theate dan Udinese untuk Nehuen Perez.

Presiden Partenopei, Aurelio De Laurentiis, berjanji untuk melakukan pergerakan di bursa transfer Januari setelah awal yang buruk bagi tim setelah gagal meraih Scudetto. Mereka saat ini berada di peringkat 8 klasemen Serie A.

Il Partenopei cukup aktif di bursa musim dingin ini, dimana mereka telah menyelesaikan kesepakatan untuk Cyril Ngonge, Pasquale Mazzocchi dan Hamed Junior Traore, menambahkan lebih banyak pilihan ke dalam skuat Walter Mazzarri.

Satu area yang masih perlu diperkuat adalah lini pertahanan. Seperti yang dilaporkan oleh TMW, Napoli telah menyoroti dua pemain bertahan yang ingin mereka datangkan bulan ini, Arthur Theate dari Rennes dan Nehuen Perez dari Udinese.

Kedua bek tengah tersebut dikontrak oleh klub masing-masing hingga Juni 2027 dan memiliki nilai pasar yang relatif sama. Dengan opsi yang cukup lengkap, diharapkan Il Partenopei bisa mengakhiri musim ini dengan berada di zona Liga Champions.

Laporan lainnya menunjukkan jika pihak Napoli terus melakukan kontak dengan kedua klub tersebut untuk mendapatkan kesepakatan, namun jika tidak ada kemajuan, mereka akan segera beralih ke target lain.

Anak asuh Walter Mazzarri sendiri akan berhadapan dengan Inter Milan di ajang Supercoppa Italiana, pada hari Selasa dini hari nanti, di Arab Saudi.

Artikel Tag: Arthur Theate, Napoli, Rennes, Udinese, Nehuen Perez

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru