Kanal

Penjualan Strootman Jadi Penyesalan Terbesar Di Francesco Bersama Roma

Penulis: Rheza Hendrian
16 Apr 2020, 01:31 WIB

Kevin Strootman dan Eusebio Di Francesco semasa masih bekerjasama di AS Roma / via EPA

Berita Liga Italia: Mantan manajer AS Roma yaitu Eusebio Di Francesco, mengungkapkan penyesalan terbesarnya semasa masih menukangi Giallorossi. Menurut sang allenatore, penjualan Kevin Strootman serta Radja Nainggolan seharusnya menjadi hal yang tidak perlu dilakukannya bersama tim serigala ibukota.

Ditunjuk untuk menangani Roma tiga tahun silam, Di Francesco berhasil menorehkan catatan apik di musim perdananya usai mampu membawa Edin Dzeko dkk. lolos ke babak semifinal Liga Champions 2017/18.

Sayangnya semenjak pencapaian tersebut prestasi Roma terus menerus anjlok dan di tahun 2019 pelatih berumur 50 tahun itu harus rela digantikan posisinya oleh Claudio Ranieri.

Di Francesco pun menyesali karier singkatnya bersama Roma. Ia beranggapan bahwa pasukannya bisa terus konsisten andai tidak kehilangan Strootman serta Nainggolan di timnya.

Seperti diketahui, pada awal musim 2018/19 Roma secara mengejutkan menjual dua gelandang tangguh tersebut di mana Strootman berlabuh ke Marseille sementara Nainggolan hijrah ke rival Giallorossi di Serie A yaitu Inter Milan.

"Keputusan yang kami ambil saat itu terbukti tidak tepat dan salah satu penyesalan terbesar saya adalah menjual Strootman dan Nainggolan di waktu yang hampir bersamaan," tutur Di Francesco dalam wawancaranya dengan Corriere dello Sport.

"Strootman adalah pemain yang luar biasa. Kepergiannya membuat kami kehilangan pemain dengan karakter serta konsistensi yang hebat di lini tengah."

"Saya sungguh menyesal mengapa saya tidak berjuang dengan keras menahannya untuk tidak pergi saat itu."

"Sementara untuk Radja, keputusan itu diambil berdasarkan hasil musyawarah semua orang di Roma termasuk si pemain sendiri."

"Saya sebenarnya sempat ingin membawanya ke Sampdoria musim panas kemarin, tetapi hatinya lebih memilih untuk kembali memperkuat Cagliari," tutup Di Francesco yang juga dipecat oleh Sampdoria Oktober tahun lalu.

Artikel Tag: Radja Nainggolan, Kevin Strootman, Eusebio Di Francesco, AS Roma, Liga Italia, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru