Pendekatan Humanis Bikin Santiago Castro Mantap Pilih Gabung Bologna

Penulis: Uphit Kratos
23 Feb 2025, 22:15 WIB
Santiago Castro

Santiago Castro

Berita Liga Italia: Santiago Castro mengungkap alasan kenapa dia memilih bergabung dengan Bologna, padahal di musim panas kemarin dia mendapat banyak tawaran dari tim lainnya.

Penampilan impresif pemain berusia 20 tahun tersebut membuatnya masuk dalam radar beberapa klub Eropa, termasuk Inter Milan. Saat ini dia mencatatkan enam gol dan lima assist dalam 24 laga selama musim keduanya di Serie A.

Tim Rossoblù mengontraknya dari Vélez Sarsfield di Januari 2024. Ketika itu, Santiago Castro menolak tawaran dari klub Liga Premier dan dua klub Serie A lainnya untuk bergabung dengan Bologna.

“Saya punya beberapa pilihan, termasuk Fiorentina, Genoa, dan klub Liga Premier,” kata Castro dalam sesi wawancara bersama Il Resto del Carlino.

"Namun, ada dua hal yang membuat perbedaan: kesempatan main di Liga Champions dan cara Bologna menyambut saya. Di Vaio, Sartori, dan Fenucci sering menelepon saya, bukan untuk membicarakan kontrak, tetapi untuk menanyakan kabar saya.”

“Itulah yang membuat perbedaan. Saat pertama kali mengikuti sepak bola, [idola saya] adalah Milito dari Inter. Lalu Pratto dari Vélez, yang bahkan sempat bermain bersama saya. Dan tentu saja, Lautaro Martinez dari Inter.”

“Saya tidak memikirkannya. Saya bisa menganggapnya sebagai motivasi, tentu saja, tetapi saya harus fokus hanya pada tim saya dan bermain dengan baik di sini. Klasemen liga dan Coppa Italia adalah satu-satunya hal yang saya pikirkan.

Artikel Tag: Santiago Castro

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru