Kanal

Penasihat Red Bull Klaim Mobil RB19 Lebih Menarik Dibanding Mercedes

Penulis: Abdi Ardiansyah
01 Jun 2023, 21:25 WIB

Helmut Marko

Berita F1: Penasihat Red Bull, Helmut Marko, menyindir mobil Mercedes W14 sebagai jet darat yang kurang menarik setelah sama-sama menjadi korban crane di Monte Carlo.

Mobil Lewis Hamilton dan Sergio Perez diketahui sama-sama mengalami crash di akhir pekan GP Monako. Jet darat W14 dan RB19 pun terekspos habis-habisan saat dievakuasi menggunakan crane.

Saat diangkat cukup tinggi, bagian lantai terlihat sangat jelas dan diyakini jadi sasaran empuk para mata-mata tim rival. Kejadian tersebut tentu membuat Die Roten Bullen dan The Silver Arrows sama-sama kesal, terutama Helmut Marko yang merupakan penasihat Red Bull.

"Tentu kami tak suka. Bagian bawah bodi sangat penting," tuturnya, seperti dikutip dari Motorsport-Total.

Uniknya momen ini malah dimanfaatkan oleh Marko untuk mengejek sang musuh bebuyutan. Pria asal Austria itu meyakini tak ada pihak yang tertarik untuk mengetahui rahasia mobil Mercedes.

"Mobil Mercedes digantung lebih lama di udara daripada kami. Tapi aku tak berpikir ada orang yang tertarik dengan rahasia Mercedes dibandingkan mobil kami," sindirnya.

Lebih lanjut ia menyebut tim lain masih butuh usaha lebih besar lagi untuk benar-benar mengetahui rahasia mobil RB19. Selain bagian bawah lantai, masih banyak komponen penting lain yang mendongkrak performa Max Verstappen dan Sergio Perez di trek.

"Itu bukan soal floor-nya. Harus bekerja dengan sayap depan dan belakang. Jadi semua hal harus berkesinambungan dan itu lebih kompleks dari floor saja," ungkap Marko.

Kekesalan juga diutarakan oleh Prinsipal Red Bull, Christian Horner.

"Sebenarnya tak sopan melihat rahasia bagian dalam milik orang lain. Seluruh foto itu tersebar di paddock. Mereka mendatangi mobil pengangkut, kau bekerja dengan mobilnya, mereka terus memotret, tapi itu praktik umum," jelasnya.

"Jadi ini bukan pertama kali gambar diambil dari bagian bawah mobil. Tapi memang baru pertama kali terlihat jelas karena diangkat crane, tapi tiap tim harus berjuang keras jika hanya bermodal gambar seperti itu," ia menyimpulkan.

Artikel Tag: gp monako, Red Bull, F1 2023

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru