Pemandu Bakat Chelsea Puji Langkah Transfer United
Pemandu bakat Chelsea, Luciano Zavagno memberikan pujian kepada rekrutan baru Manchester United, Matteo Darmian.
Liga Inggris, Ligaolahraga.com. Matteo Darmian Pemain asal Italia tersebut didatangkan United pada bursa transfer musim panas ini dengan biaya 13 juta poundsterling. Dia juga telah melakukan debut saat melawan Tottenham di mana dia terpilih sebagai man of the match.
Dan menurut Luciano Zavagno, yang juga pernah menjadi scout Torino, Darmian merupakan pemain luar biasa dan Manchester United telah bekerja dengan bagus untuk mengamankan jasanya. "Darmian adalah sesuatu yang luar biasa. Anda bisa melihat langsung bahwa dia memiliki beberapa bakat mengesankan, serta pola pikir yang tepat untuk menembus pertahanan," ujarnya.
"Dia hanya perlu waktu untuk tumbuh dan matang. Dia layak mendapat kesempatan ini dan saya yakin dia akan mengambilnya dengan benar," ungkapnya.