Kanal

Pelatih Timnas Italia Ikut Berkomentar Soal Penggunaan VAR

Penulis: Rei Darius
03 Okt 2017, 16:30 WIB

Ventura mendukung adanya VAR (Image: Squawka)

Berita Liga Italia: Pelatih tim nasional Italia, Giampiero Ventura, meyakini bahwa penggunaan VAR telah menyelesaikan banyak sekali masalah dan menghindari sangat banyak kontroversi, terlepas dari adanya komentar negatif soal teknologi anyar tersebut.

Teknologi baru digunakan di gelaran Serie A musim ini dan beragam respon dari para pelatih, pemain dan direktur telah mewarnai kehadirannya yang memancing pro dan kontra.

Massimiliano Allegri menyatakan keluhannya setelah Juventus gagal menang dari Atalanta dengan gol Mario Mandzukic yang dianulir setelah wasit menyatakan adanya pelanggaran terlebih dahulu ketika Stephan Lichtsteiner menyikut Alejandro Papu Gomez usai wasit meninjau ulang melalui VAR.

"Saya mendukungnya, hingga kemarin itu menyelesaikan banyak sekali masalah dan menghindari banyak kontroversi," ujar Ventura dalam konferensi persnya.

"Kami harus memberikan waktu kepada semua orang untuk benar-benar menyesuaikan diri dengan itu, sebab itu adalah hal baru yang digunakan. Saya memang setuju bahwa ini adalah isu kecil dan kami harusnya hanya mendiskusikan insiden yang sudah jelas."

Allegri menganggap bahwa VAR seharusnya digunakan hanya untuk situasi objektif seperti offside atau insiden di dalam atau luar kotak penalti dan eks pemain Juventus yang kini bekerja sebagai pandit di Sky Sport Italia, Massimo Mauro, nampaknya berada di pihak sang pelatih.

"VAR adalah sebuah lelucon dan apa yang Anda lihat di TV adalah fiksi jika dibandingkan dengan yang terjadi di lapangan. Jika Anda menarik seragam atau mendorong seorang pemain, wasit bisa memutuskan apakah cukup untuk membuatnya terjatuh."

"Akan lebih baik jika VAR tidak digunakan sebab itu diputuskan oleh birokrat yang tidak mengerti sepak bola. Satu-satunya teknologi yang masuk akal adalah Goal Line Technology."

Artikel Tag: Giampiero Ventura, Timnas Italia, VAR, Massimiliano Allegri, Juventus

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru