Kanal

Pelatih Denmark Negatif Covid-19, Axelsen Siap Tampil di All England

Penulis: Yusuf Efendi
17 Mar 2021, 23:15 WIB

Thomas Stavngaard/[Foto:Badmintoneurope]

Berita Badminton: Tes PCR baru untuk asisten pelatih nasional Denmark, Thomas Stavngaard negatif untuk Covid-19. Itu artinya, seluruh tim Denmark dapat berpartisipasi di kejuaraan bergengsi All England World Tour Super 1000 yang akan dimulai pada hari ini (17/3).

"Kami senang dan lega bahwa kami dapat memulai," kata Jens Meibom, Direktur Elit dan Olahraga di Badminton-Denmark, menyatakan dalam siaran pers.

Kemarin, Thomas Stavngaard mendapat hasil tes positif untuk tes Covid-19 miliknya. Itu ternyata hasil positif palsu. Thomas Stavngard diizinkan untuk mengambil tes lain, karena beberapa tes PCR yang dilakukan untuk All England telah terbukti salah positif atau tidak meyakinkan.

Thomas Stavngaard yang lega mendapat hasil tes negatif setelah tengah malam Rabu. Menyusul hasil tersebut, BWF, manajemen turnamen dan otoritas lokal telah memutuskan bahwa Thomas Stavngard dan tim Denmark lainnya termasuk Victor Axelsen, Anders Antonsen serta pasangan ganda putra, Kim Astrup Anders Skaarup Rasmussen dapat berpartisipasi di All England.

"Pertama dan terpenting, kami senang Thomas bisa mendapatkan tes baru, yang menunjukkan bahwa dia tidak sakit. Sekarang, kami senang dan lega bahwa kami dapat memulai dan semua pemain dan pelatih dapat berpartisipasi," tambah Meibom yakin .

Selain kabar dari tim Dinamit, tiga pemain tim nasional India juga dikabarkan positif Covid-19 dalam pemeriksan terbaru di Birmingham pada Senin yang membuat partisipasi para pemain top mereka seperti PV Sindhu, Saina Nehwal serta pasangan Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty diragukan .

Artikel Tag: Denmark, victor axelsen, Anders Antonsen, All England 2021

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru