Pecahkan Rekor Transfer, Fenerbahce Rekrut Youssef En-Nesyri dari Sevilla
Berita Transfer: Klub raksasa Super Lig Turki, Fenerbahce resmi mengumumkan perekrutan penyerang tim nasional Maroko, Youssef En-Nesyri dari Sevilla pada Kamis (25/07) waktu setempat.
En-Nesyri menandatangani kontrak berdurasi lima tahun dengan klub Turki tersebut, yang dilaporkan membayar biaya transfer sebesar 20 juta euro untuk mendapatkan jasanya.
Angka ini tercatat sebagai rekor transfer tertinggi yang pernah dikeluarkan oleh Fenerbahce, melampaui biaya transfer termahal mereka sebelumnya sebesar 15 juta euro yang dibayarkan untuk mendapatkan Cengiz Under dari klub Ligue 1 Prancis, Olympique de Marseille.
Youssef En-Nesyri, yang kini berusia 27 tahun, telah menghabiskan sebagian besar kariernya di Spanyol. Ia bergabung dengan Sevilla dari Leganes pada tahun 2020 dan mencetak 51 gol dalam 143 pertandingan di La Liga. Selama waktu tersebut, ia turut berkontribusi dalam memenangkan dua gelar Liga Europa bersama Sevilla.
Selain itu, En-Nesyri juga memiliki catatan yang mengesankan dengan tim nasional Maroko, ia mencetak 20 gol dalam 73 pertandingan internasional dan berpartisipasi dalam empat Piala Afrika.
Fenerbahce, yang merupakan runner-up di Super Lig Turki pada musim lalu, kini berada di bawah bimbingan salah satu pelatih ternama, Jose Mourinho.
Dengan kedatangan En-Nesyri di bursa transfer musim panas ini, klub berharap dapat memperkuat lini depan mereka dan meningkatkan performa tim di musim mendatang. Transfer ini menandai langkah besar bagi The Kanarya dalam upaya mereka untuk bersaing kompetisi domestik dan Eropa.
Artikel Tag: fenerbahce, Youssef En-Nesyri, Sevilla