Paulo Dybala Absen Hingga September, Ranieri Puji Kepemimpinan Sang Bintang

Penulis: Depe Ptr
14 Apr 2025, 07:36 WIB
Paulo Dybala Absen Hingga September, Ranieri Puji Kepemimpinan Sang Bintang

Paulo Dybala via gettyimages

Berita Liga Italia: Paulo Dybala dipastikan akan absen setidaknya hingga September setelah menjalani operasi, namun pemain asal Argentina itu tetap menunjukkan semangat kepemimpinannya dengan hadir di bangku cadangan Roma selama pertandingan Derby della Capitale.

Meskipun tidak bermain, mantan bintang Juventus tetap memberikan pengaruh besar bagi rekan-rekannya di lapangan.

"Dia adalah pemimpin di lapangan, dia adalah pemimpin di ruang ganti, sekarang sayangnya dia adalah pemimpin yang tidak bermain, tetapi dia tetap bersama para pemain setiap saat," puji manajer Roma, Claudio Ranieri, saat berbicara kepada DAZN mengenai peran Paulo Dybala meski dalam kondisi absen.

Selain itu, Ranieri juga memberikan perhatian khusus terhadap penampilan pemain tim nasional Uzbekistan, Eldor Shomurodov yang ketika diberi kesempatan tampil langsung memberi dampak, terbukti dengan kontribusinya dalam pertandingan melawan Juventus dan Lazio.

Hal ini membuat Ranieri berpikir untuk memulai laga dengan Shomurodov dan Artem Dovbyk di lini depan, meskipun ada kekhawatiran soal keseimbangan tim.

"Saya tahu bahwa kami lebih vertikal dan tegas dengan dua penyerang, tetapi jika saya memainkan keduanya sejak awal, saya tidak punya pilihan lain untuk turun dari bangku cadangan. Itulah satu-satunya hal yang menahan saya, saya punya ide untuk memainkan mereka bersama-sama hingga Jumat, lalu saya menjadi gugup," kata Ranieri.

"Saya menyadari Dovbyk merasa tidak terlalu terisolasi di sana bersamanya, jadi semuanya balik lagi ke saya, bagaimana saya bisa menemukan solusinya.”

Artikel Tag: Paulo Dybala, AS Roma, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru