Paul Wanner Ungkap Alasan Tolak Penuhi Panggilan Timnas Jerman
Berita Liga Jerman: Paul Wanner berhasil menunjukkan penampilan yang mengesankan selama menjalani masa peminjamannya bersama FC Heidenheim di kompetisi musim 2024/25. Oleh sebab itu, ia dipanggil oleh pelatih Julian Nagelsmann untuk membela Timnas Jerman.
Akan tetapi, Paul Wanner menolak untuk memenuhi panggilan tersebut. Dalam sebuah wawancara, ia menjelaskan bahwa dirinya masih ingin fokus untuk mengembangkan kemampuannya dan enggan memutuskan terlalu cepat untuk memilih karier internasionalnya.
Seperti diketahui, Wanner juga memiliki peluang untuk membela Timnas Austria, dan mereka juga telah memanggil pemain berusia 18 tahun itu untuk bermain bersama tim besutan Ralf Rangnick tersebut. Akan tetapi Wanner juga memberikan jawaban yang sama, di mana ia menolak untuk memenuhi panggilan Austria.
Apabila Wanner sudah membela Timnas Jerman di pertandingan resmi FIFA dan bermain minimal sebanyak tiga kali, maka ia tidak lagi diizinkan untuk membela Timnas Austria di kesempatan lainnya.
“Saya pikir semua orang tahu bahwa saya memiliki hubungan yang hebat dengan Julian Nagelsmann, karena kami telah saling kenal sejak lama. Saya katakan beberapa minggu yang lalu bahwa saya masih ingin berkembang sebanyak mungkin dalam beberapa bulan ke depan dan bahwa saya tidak ingin menyibukkan diri dengan topik masa depan internasional saya,” ucap Wanner, dalam wawancaranya dengan Bild.
“Saya hanya ingin mengikuti jalan dan perkembangan saya. Saya berharap dapat bermain untuk Jerman U-21 di masa depan, dan memantapkan diri di sana. Saya ingin melanjutkan jalan saya di sana selangkah demi selangkah. Terlalu banyak keributan tentang pemain yang memiliki kesempatan bermain untuk dua negara. Saya tidak ingin memanfaatkan itu,” lanjutnya.
Artikel Tag: Paul Wanner, Timnas Jerman