Kanal

Paul Pogba Diklaim Layak Dapat Kesempatan Kedua

Penulis: Demos Why
23 Okt 2024, 07:37 WIB

Paul Pogba. (Foto: Gabriele Maltinti/Getty Images)

Berita Sepak Bola: Mantan bek Italia, Federico Balzaretti, menilai Paul Pogba layak mendapatkan kesempatan kedua untuk membangun kariernya meski tidak di Juventus.

Paul Pogba sempat mendapat hukuman larangan bertanding selama empat tahun akibat kasus doping, namun kabar baik datang setelah bandingnya diterima, dan hukumannya dikurangi menjadi 18 bulan. Dengan pengurangan ini, Pogba diperkirakan bisa kembali merumput pada Maret 2025, setelah hukuman yang mulai berlaku sejak September 2023 berakhir.

Meskipun Pogba masih terikat kontrak dengan Juventus hingga 2026, tampaknya masa depannya bersama Nyonya Tua akan segera berakhir. Juve dikabarkan tengah mencari kesepakatan dengan Pogba untuk memutus kontraknya. Gelandang asal Prancis ini tidak masuk dalam rencana pelatih Juve saat ini, Thiago Motta, yang sedang merombak skuadnya.

Mantan pemain Juve, Federico Balzaretti, memperkirakan bahwa Bianconeri dan Pogba akan segera mencapai kesepakatan terkait pemutusan kontrak tersebut. Meski Pogba kemungkinan besar tak akan kembali bermain untuk Juve, Balzaretti menilai sang gelandang masih pantas mendapatkan kesempatan kedua untuk memperbaiki kariernya di tempat lain.

Pogba, yang pernah menjadi pemain termahal dunia ketika pindah dari Juve ke Manchester United dengan nilai 105 juta euro pada 2016, mengalami penurunan karier sejak saat itu. Setelah terjerat kontroversi demi kontroversi, ia kembali ke Juve pada 2022, namun perjalanannya di Turin kali ini pun tampaknya tak berjalan mulus, meski masih ada harapan bagi Pogba untuk bangkit di klub lain.

"Setiap orang berhak mendapatkan kesempatan kedua. Pogba adalah pemain yang memiliki banyak masalah dan sudah lama tidak bermain. Tidak akan mudah untuk kembali ke levelnya," ujar Balzaretti kepada Tuttosport.

"Dia memiliki motivasi dan hasrat yang besar, tetapi pertama-tama kita harus memahami bagaimana kondisinya. Jika Juve menganggapnya tidak berguna lagi, dia layak mendapat kesempatan di tim yang kuat di tempat lain," pungkasnya.

Artikel Tag: Paul Pogba, Juventus

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru